Suara.com - Bintang muda Bayern Munich, Alphonso Davies resmi menjadi pesepakbola pertama yang didapuk sebagai Duta Khusus Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk membantu masalah pengungsi.
Davies, pemain berusia 20 tahun yang disebut-sebut sebagai salah satu fullback kiri terbaik dunia saat ini, lahir di kamp pengungsi di Ghana sebelum hijrah ke Kanada dan dipercaya sebagai duta besar untuk Badan Pengungsi PBB.
“Pengalaman pribadi saya akhirnya mendorong saya untuk menyuarakan isi hati para pengungsi, untuk berbagi cerita mereka (pengungsi) dan membantu menciptakan perubahan,” kata Davies seperti dikutip AFP, Kamis (25/3/2021).
“Para pengungsi itu membutuhkan dukungan kita untuk bertahan hidup, termasuk mendapatkan akses pendidikan dan olahraga, sehingga mereka memiliki potensi dan bisa terus berkembang,” papar pemilik 17 caps dan 5 gol bersama Timnas Kanada itu.
Davies memenangkan gelar juara Liga Champions bersama Bayern Munich musim lalu.
Davies sendiri mulai mendukung Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi sejak 2020. Saat itu, ia ikut ambil bagian dalam sebuah turnamen game streaming.
Pada Februari lalu, Davies juga membantu meluncurkan kampanye Pemerintah Kanada untuk mempromosikan akses pendidikan berkualitas bagi pengungsi.
Saat ini, Davies tengah diskors untuk dua pertandingan Bundesliga Jerman 2020/2021 berikutnya bersama Bayern, setelah diusir keluar lapangan ketika mengalahkan FC Koln 4-0 pada akhir pekan lalu, yang membuat Bayern tetap berdiri kokoh di puncak klasemen Bundesliga.
[Antara]
Baca Juga: Prediksi Inggris vs San Marino: Pertarungan David vs Goliath
Berita Terkait
-
Diplomasi vs Realitas: Menakar Nyali Indonesia Pimpin Dewan HAM PBB
-
Indonesia Ambil Kendali di Dewan HAM PBB, Perkuat Diplomasi Internasional
-
Pimpin Dewan HAM PBB, Indonesia Dorong Dialog Lintas Kawasan dan Konsistensi Kebijakan
-
LBHM Beri 4 Catatan 'Pedas' untuk Indonesia yang Baru Saja Jadi Presiden Dewan HAM PBB
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kata-kata Pertama John Herdman Usai Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Resmi Diperkenalkan Erick Thohir, Ini Ambisi Besar John Herdman Bersama Timnas Indonesia
-
Pesta 5 Gol ke Gawang Emil Audero, Spalletti Sebut Juventus Belum Selevel dengan Inter
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim