Suara.com - Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic menuturkan anak timnya akan tampil tanpa beban saat berhadapan dengan Persib Bandung di partai semifinal Piala Menpora 2021 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (16/4/2021).
Dejan menyebut skuat PSS akan berusaha memenangi pertandingan. Irfan Jaya dan kawan-kawan bakal tampil lepas sama seperti laga-laga sebelumnya.
"Kami nggak punya beban. Enjoy saja, happy karena Tuhan akan bantu kami," kata Dejan dalam jumpa pers virtual sehari jelang pertandingan.
Namun, Dejan mengakui persiapan timnya tidak maksimal jelang laga besok. Hal ini dikarenakan perjalanan cukup jauh dari Bandung ke Sleman yang memakan waktu.
Seperti diketahui, PSS melakoni babak delapan besar di Bandung pada 12 April mendatang. Melawan Bali United, Super Elang Jawa --julukan PSS-- menang lewat drama adu penalti.
"Pagi tadi baru kami sampai ke Yogyakarta karena kami jalan-jalan 10 jam seperti ke Hong Kong. Pemain sudah latihan, kami recovery sedikit karena tak ada waktu cuma 48 jam sebelum pertandingan," jelasnya.
"Kondisi pemain pasti ada yang down, tapi saya lihat pertandingan besok pemain semua bisa fokus. Siapapun yang main besok pasti kasih 100 persen," pungkasnya.
Sementara Persib lolos ke semifinal setelah mengalahkan Persebaya Surabaya 3-2. Laga PSS vs Persib ini juga akan berlangsung due leg.
Selain berlangsung besok, semifinal kedua akan dimainkan di Stadion Manahan, Solo pada 19 April 2021. Adapun partai semifinal lainnya mempertemukan Persija Jakarta kontra PSM Makassar.
Baca Juga: Kim Jeffrey Kurniawan: Semua Pemain Persib Harus Diwaspadai
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Buka Peluang Perubahan Komposisi Pemain Persib di Putaran Kedua
-
Persib Jadi Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Sebut Sudah Terbiasa dengan Tekanan
-
Bicara Persaingan Juara Musim 2025/2026, Bojan Hodak Sebut Persija dan Malut United
-
Pemain Muda Lokal di Balik Keganasan Malut United Musim ini, Timnas Indonesia Wajib Coba?
-
Persib Bandung Minim Kebobolan, Bojan Hodak: Pertahanan Berjalan dengan Baik
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Keren! Bintang Timnas Indonesia U-17 Gabung Tim Amerika Serikat
-
Prediksi Skor Liverpool vs Burnley: Wajib Menang di Anfield, The Reds Pantang Imbang Lagi
-
Siapa Wandi Wanandi? Orang Indonesia Pertama yang Jadi Investor Klub Liga Jepang
-
Bojan Hodak Buka Peluang Perubahan Komposisi Pemain Persib di Putaran Kedua
-
John Herdman Butuh Asisten Pelatih Lokal, Cristian Gonzales Tawarkan Diri
-
Persib Jadi Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Sebut Sudah Terbiasa dengan Tekanan
-
John Herdman dan Peter Cklamovski Sepakat Jadikan Piala AFF 2026 Ajang Eksperimen Talenta Muda Baru
-
Bawa Pulang Giacomo Raspadori ke Serie A, Atalanta Gelontorkan Dana Rp490 M
-
Kesalnya Cesc Fabregas Como Dikalahkan AC Milan, Percuma Main Bagus Kalau Kebobolan 3 Gol
-
Pelatih Malaysia Punya Pemikiran Sama dengan John Herdman di Piala AFF 2026, Apa Itu?