Suara.com - Tagar #PialaMenporaDapatApresiasi menempati trending topic di Twitter. Hal ini merupakan apresiasi warganet pada kesuksesan kompetisi pramusim Piala Menpora 2021.
Pada Jumat (16/4/2021) pagi, tagar #PialaMenporaDapatApresiasi berada di trending topic dengan jumlah cuitan sebanyak 1.953 kali. Warganet menuliskan beragam komentar atas suksesnya Piala Menpora 2021, yang juga sukses menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin dan ketat.
Mereka memuji kinerja Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, PSSI dan LIB.
“Sekarang masyakarat bisa melihat kinerja Menpora yang nyata, salah satunya penyelenggaraan Piala Menpora akhirnya berjalan tanpa kendala. Yang nyinyir kemarin mana nih wkwkwkk #PialaMenporaDapatApresiasi,” tulis akun @Forrrr12.
Mereka juga membagikan pemberitaan yang dimuat di beberapa media terkait apresiasi presiden Joko Widodo atas suksesnya Piala Menpora yang kini memasuki semifinal.
“Wahh kita keren nih, pak Jokowi ikut mengapresiasi sikap suporter yang memberi dukungan kepada tim kesayangan dari rumah dan tidak menciptakan kerumunan #PialaMenporaDapatApresiasi,” tulis akun @Sarmini72.
Sementara itu, akun @bob_Marwah menilai, Piala Menpora mendapat apresiasi karena turnamen ini sangat patuh protokol kesehatan, sekaligus menjadi pelepas dahaga para pecinta sepakbola yang lama berpuasa menonton bola akibat pandemi Corona.
“Semoga dengan kelancaran turnamen ini, maka jalan Liga 1 bergulir,” harapnya.
“Benar kata pepatah, kalau mau melangkah jauh harus bareng-bareng. Nah, Kemenpora-PSSI dan banyak pihak lain dengan Piala Menpora-nya ini bukti dari pepatah itu #PialaMenporaDapatApresiasi,” tulis akun @Faktiarni.
Baca Juga: Kemenpora Apresiasi Kegiatan BKPRMI Pemuda Indonesia Mengaji
Untuk diketahui, dalam sejumlah pemberitaan, Presiden Jokowi mengaku puas dengan kompetisi Piala Menpora 2021, karena menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan disiplin, diantaranya dengan tidak adanya penonton di stadion dan tidak ada nonton bareng mengingat masih pandemi Covid-19.
Pernyataan Presiden tersebut disampaikan Jokowi kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, pasca keduanya bertemu di Istana Negara, Rabu (15/4/2021) lalu. Menpora mengatakan, Presiden Jokowi turut memantau jalannya Piala Menpora lewat televisi.
“Pak presiden menyaksikan, menonton pertandingan-pertandingan itu (Piala Menpora). Karena pada saat saya melaporkan, kan beliau menyampaikan, ‘ya saya lihat juga di TV pertandingan,” katanya.
Menurut Amali, presiden sangat senang dan memberikan apresiasi kepada masyarakat dan para pecinta bola karena telah mematuhi aturan protokol kesehatan dengan menonton dari rumah, tidak dating ke stadion dan tidak nonton bareng.
“Beliau memantau juga, bahkan nonton di TV. Beliau mengapresiasi bagaimana penggemar, pecinta club, dan suporter sangat patuh terhadap himbauan tidak datang berkerumun ke stadion, tidak nonton bareng dan lain sebagainya,” jelasnya.
Melihat suksesnya Piala Menpora, Presiden Jokowi pun memberi arahan kepada Menpora, agar mengakaji dan menganalasi terkait kemungkinan penonton terbatas saat Liga 1 dan Liga 2 digulirkan usai Lebaran nanti.
Berita Terkait
-
Akui Lini Belakang PSM Kuat, Pelatih Persija Siapkan Strategi untuk Leg 2
-
Victor Igbonefo Bicara Kelemahan Persib Jelang Leg Pertama Kontra PSS
-
Marko Simic Cs Sulit Cetak Gol ke Gawang PSM, Begini Kata Pelatih Persija
-
5 Hits Bola: Hasil Semifinal Leg 1 Piala Menpora 2021, Persija Gagal Menang
-
Marco Motta Diganjar Kartu Merah, Sudirman: Saya Nggak Tahu Sebabnya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
John Herdman: Timnas Indonesia Layak Naik Kelas
-
Kata-kata Pertama John Herdman Usai Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Resmi Diperkenalkan Erick Thohir, Ini Ambisi Besar John Herdman Bersama Timnas Indonesia
-
Pesta 5 Gol ke Gawang Emil Audero, Spalletti Sebut Juventus Belum Selevel dengan Inter
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus