Suara.com - Wonderkid Manchester City, Phil Foden bersama istrinya sedang merasakan kebahagiaan. Phil Foden disebut akan menjadi seorang ayah untuk kedua kalinya.
Performa Phil Foden sejauh musim 2020/2021 terus menanjak. Pemain berusia 20 tahun ini sudah menjadi bagian penting Manchester City memuncaki klasemen Liga Inggris dan lolos ke semifinal Liga Champions.
Seiring kariernya yang semakin melejit, Phil Foden mempunyai kehidupan yang bahagia di luar lapangan. Apalagi baru-baru ini Foden dikabarkan bakal menjadi ayah lagi karena sang kekasih, Rebecca Cooke sedang mengandung anak kedua.
Menariknya pasangan Phil Foden dan Rebecca Cooke ini masih sangat muda karena keduanya baru berusia 20 tahun. Namun, mereka segera menyambut kehadiran buah hati kedua yang disebut bakal lahir musim panas atau awal musim gugur.
Disadur dari The Sun pada Sabtu (17/4/2021), kabar ini bocor setelah diungkapkan oleh rekan Phil Foden yang tak kuasa menahan kegemberiannya.
Sebelumnya, Foden sudah memiliki anak pertama ketika usianya masih 18 tahun. Anak laki-laki yang kemudian diberi nama Ronnie larhi pada Januari 2019 silam.
Sementara itu, Phil Foden menjadi aktor kemenangan Manchester City untuk menyingkirkan Borussia Dortmund di babak perempatfinal Liga Champions 2020/2021. Foden mencetak satu gol dalam masing-masing leg saat melawan Dortmund, hingga akhirnya Manchester City menang dengan agregat 4-2.
Di kancah Liga Inggris, Phil Foden sudah tampil dalam 24 pertandingan dengan sumbangan enam gol serta lima assist. Kini Manchester City kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris dan semakin dekat dengan trofi juara.
Baca Juga: Berhasrat Perkuat Timnas Indonesia, Todd Ferre Tetap Utamakan Persipura
Berita Terkait
-
Solskjaer: DNA Man United Tak Kenal Kata Menyerah
-
Berikut 8 Fakta Menarik Usai Man City Singkirkan Dormund di Liga Champions
-
Akhirnya Pep Guardiola Bawa Man City Tembus ke Semifinal Liga Champions
-
Berikut 4 Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Champions
-
Tak Ikut Rombongan Man City di Liga Champions, Sergio Aguero Asyik Kencan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford