Suara.com - Laga big match semifinal Piala FA antara Chelsea vs Man City akan tersaji di Wembley, Sabtu (17/4/2021) malam WIB. Kedua tim bakal saling bunuh demi satu tiket final yang tersedia di laga tersebut.
Sebagaimana diketahui, baik Chelsea dan City, tengah pekan ini baru saja memastikan satu tempat di babak semifinal Liga Champions Eropa. Keduanya tercatat sebagai dua wakil Inggris yang tersisa di kompetisi kasta tertinggi benua biru itu.
Di ajang Liga Premier, Manchester City kian kokoh di puncak klasemen. Mengantongi 74 poin dan menyisakan enam pertandingan, The Citizens semakin dekat dengan gelar.
Sementara Chelsea saat ini masih berjuang untuk menembus posisi empat besar atau zona Liga Champions. Mengantongi 54 poin, The Blues saat ini masih tertahan di posisi lima.
Di pertemuan terakhir kedua tim, yaitu di pekan ke-17 Liga Premier, Chelsea yang ketika itu masih ditukangi Frank Lampard dipaksa berlutut oleh City dengan skor 3-1.
Namun kali ini ceritanya bisa berbeda. Di bawah asuhan Thomas Tuchel sejak akhir Januari 2021, grafik performa The Blues melonjak tajam.
Meski demikian, dalam jumpa pers prapertandingan, Tuchel mengakui jika timnya kalah kelas dari Manchester City. Akan tetapi, pelatih asal Jerman itu tetap optimistis menatap laga di Wembley malam ini.
"Jangan lupa mereka [Man City] memiliki awal yang sangat buruk untuk musim ini dan saat itulah Chelsea unggul, dan kemudian mereka memiliki reaksi yang luar biasa dan itu memulai serangkaian kemenangan luar biasa yang membuat mereka sangat pantas mendapatkannya," kata Tuchel dikutip dari laman resmi klub, Sabtu (17/4/2021).
"Kami memainkan semifinal hari ini dan kami memainkan semifinal di Liga Champions, dan kami memainkan setiap pertandingan seperti pertandingan besar di Liga Premier untuk finis di empat besar."
Baca Juga: Jelang Duel Chelsea Vs Man City, Tuchel Kenang Makan Malam Berdua Guardiola
Pertandingan semifinal Piala FA di Wembley bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Chelsea vs Man City.
Berita Terkait
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Legenda Chelsea Serang Enzo Maresca, Disebut Warisi Hal Buruk untuk Wonderkid The Blues
-
Chelsea Diacak-acak Fulham, Liam Rosenior Warisi Masalah Terbesar dari Enzo Maresca
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Direktur Napoli Giovanni Manna Kritik VAR Jelang Duel Panas Lawan Inter Milan
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
-
Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford, Siapkan Tebusan Rp588 Miliar di Akhir Musim
-
Jelang Persib vs Persija Esok Hari, Bojan Hodak Bagikan Kabar Buruk
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
Gagal di Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Kandidat Pelatih Tunisia
-
Demi Bobotoh! Marc Klok Beri Sumpah Setia Persib Bakal Kalahkan Persija
-
Hadapi Persija, Bojan Nilai Persib Bandung Punya Keuntungan
-
Terungkap Kata-kata Vinicius Jr yang Picu Ricuh Real Madrid vs Atletico Madrid
-
Kendal Tornado FC Datangkan 2 Pemain Baru, Termasuk Eks Timnas Indonesia U-23