Suara.com - Borneo FC secara resmi meluncurkan jersey untuk mengarungi Liga 1 2021/22. Berbeda dengan sebelumnya, jersey Pesut Etam --julukan Borneo FC-- mengusung tema "local pride".
Adapun corak yang berada di jersey saat ini mempresentasikan semangat juang. Diharapkannya ada semangat baru dari skuad Borneo FC dalam mengarungi musim baru.
"Kami mengusung semangat baru di sini (corak jersey). Semoga dengan suasana baru ini, bisa berdampak positif pada prestasi Borneo FC Samarinda musim ini,” kata presiden klub Nabil Husein Said Amin dalam keterangan resmi klub.
Perubahan paling mencolok pada jersey tanding musim ini adalah adanya garis atau corak loreng berwarna hitam pada jersey kandang. Stripes tersebut terpadu harmonis dengan warna dasar merah marun.
Sementara jersey tandang menggunakan warna dasar putih, dipadu dengan splash berwarna hitam. Borneo FC juga menjadikan jersey ketiga pada 2016 sebagai inspirasi kali ini.
"Corak loreng/stripes di jersey home Borneo FC 2021 merupakan hasil inspirasi dari jersey third Borneo FC tahun 2016. Tema yang diangkat kala itu adalah semangat corsa," jelasnya.
"Semangat itu tertanam di benak seluruh skuat Pesut Etam. Membuat para pemain lebih gagah berani ketika bermain, dengan mengenakan pakaian tempur loreng hitam itu.”
"Dan untuk musim 2021 ini, Borneo FC kembali mengusung semangat yang sama namun lebih membara. Corak loreng semakin bertambah manyala dengan balutan warna merah marun yang mencolok," jelas Nabil Husein Said Amin.
"Mohon dukungan dan doa nya untuk perjalanan Borneo FC musim ini," pungkas Nabil Husein Said Amin.
Baca Juga: Spanyol Berlutut dengan Skor 2-1, Brasil Sabet Emas Olimpiade Tokyo
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Jadwal BRI Super League: Duel Panas Persib vs Persija, Borneo Hadapi Persita Tangerang
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun