Suara.com - Borneo FC secara resmi meluncurkan jersey untuk mengarungi Liga 1 2021/22. Berbeda dengan sebelumnya, jersey Pesut Etam --julukan Borneo FC-- mengusung tema "local pride".
Adapun corak yang berada di jersey saat ini mempresentasikan semangat juang. Diharapkannya ada semangat baru dari skuad Borneo FC dalam mengarungi musim baru.
"Kami mengusung semangat baru di sini (corak jersey). Semoga dengan suasana baru ini, bisa berdampak positif pada prestasi Borneo FC Samarinda musim ini,” kata presiden klub Nabil Husein Said Amin dalam keterangan resmi klub.
Perubahan paling mencolok pada jersey tanding musim ini adalah adanya garis atau corak loreng berwarna hitam pada jersey kandang. Stripes tersebut terpadu harmonis dengan warna dasar merah marun.
Sementara jersey tandang menggunakan warna dasar putih, dipadu dengan splash berwarna hitam. Borneo FC juga menjadikan jersey ketiga pada 2016 sebagai inspirasi kali ini.
"Corak loreng/stripes di jersey home Borneo FC 2021 merupakan hasil inspirasi dari jersey third Borneo FC tahun 2016. Tema yang diangkat kala itu adalah semangat corsa," jelasnya.
"Semangat itu tertanam di benak seluruh skuat Pesut Etam. Membuat para pemain lebih gagah berani ketika bermain, dengan mengenakan pakaian tempur loreng hitam itu.”
"Dan untuk musim 2021 ini, Borneo FC kembali mengusung semangat yang sama namun lebih membara. Corak loreng semakin bertambah manyala dengan balutan warna merah marun yang mencolok," jelas Nabil Husein Said Amin.
"Mohon dukungan dan doa nya untuk perjalanan Borneo FC musim ini," pungkas Nabil Husein Said Amin.
Baca Juga: Spanyol Berlutut dengan Skor 2-1, Brasil Sabet Emas Olimpiade Tokyo
Berita Terkait
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Link Live Streaming Semen Padang vs Boeneo FC Malam Ini 9 November 2025
-
Prediksi Semen Padang vs Borneo FC, Pesut Etam Misi Perpanjang Rekor Kemenangan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia
-
Apa Misi Terselubung Timur Kapadze di Jakarta?
-
Poling: 5 Nama Hebat Berebut Kursi Panas, Siapa Paling Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
BREAKINGNEWS! Timur Kapadze ke Jakarta Tidak Wawancara dengan PSSI
-
Prediksi Persib Bandung Vs Dewa United 21 November 2025, Laga Panas Dijamin Gila-gilaan!
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool
-
Timur Kapadze Sudah di Indonesia, China dan Turki Berpeluang Membajak Jika Negosiasi Lambat
-
Jadwal Liga Jerman 22-23 November 2025, Misi Berat Kevin Diks Hadapi FC Heidenheim