Suara.com - Cristiano Ronaldo melakoni sesi latihan perdananya bersama Manchester United usai gabung dari Juventus pada akhir bursa transfer musim panas 2021.
Penyerang berusia 36 tahun itu terlihat antusias melahap sesi latihan di Carrington Training Ground, Manchester, Rabu (8/9/2021) WIB.
Setelah dipastikan absen memperkuat Timnas Portugal di laga internasional pekan ini karena suspensi kartu kuning, Ronaldo telah tiba di Manchester akhir pekan lalu untuk mempersiapkan diri bersama Manchester United, klub baru tapi lama sang megabintang.
Ronaldo tiba di pusat latihan klub tempat dia mengasah bakat kelas dunianya, dengan disambut manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer di ruang kerjanya.
Ronaldo dan Solskjaer terlihat berbincang dengan hangat, dengan momen spesial tersebut diabadikan oleh fotografer resmi dari Manchester United.
Pada periode pertamanya memperkuat Manchester United, Ronaldo sendiri pernah jadi rekan setim Solskjaer, yakni pada 2003-2007.
Usai berbincang dengan Solskjaer, Ronaldo lantas diperkenalkan kepada para pemain yang memang akan menjalani sesi latihan di Carrington.
Tanpa membuang waktu, Ronaldo pun langsung bergabung dengan rekan-rekan anyarnya untuk menjalani sesi.
Ronaldo sendiri terlihat dalam kondisi terbaiknya. Pada Kamis pekan lalu, mantan megabintang Real Madrid dan Juventus itu memang baru saja menjadi pahlawan kemenangan 2-1 Portugal atas Irlandia di laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, dengan ia memborong dua gol di injury time.
Baca Juga: Ragu dengan Solskjaer, Jesse Lingard Tolak Perpanjang Kontrak di Manchester United
Dengan ia telah berlatih penuh bersama skuad Manchester United, Ronaldo pun diyakini siap menjalani debut keduanya untuk Setan Merah pada akhir pekan ini.
CR7 dipercaya available untuk laga kandang lanjutan Liga Inggris 2021/2022 kontra Newcastle United, yang akan dihelat Sabtu ( 11/9/2021) malam pukul 21.00 WIB.
Ronaldo sendiri akan kembali mengenakan nomor punggung keramat 7 di Manchester United, setelah Edinson Cavani rela melepas nomor tersebut untuk menggantinya dengan nomor 21 musim ini.
Tag
Berita Terkait
-
Pep Guardiola Puji Dampak Instan Rodri Usai Pulih Cedera dalam Laga Kontra Sunderland
-
Debut Alysson da Rocha di Aston Villa Pakai Nomor 47 Siap Perkuat Lini Serang Unai Emery
-
Klasemen Liga Inggris: Arsenal Semakin Kokoh di Puncak usai Manchester City Imbang
-
Diimbangi Sunderland, Manchester City Tertinggal Empat Poin dari Arsenal
-
Faktor Kepemilikan Klub, Liam Rosenior Jadi Kandidat Kuat Nakhoda Baru Chelsea
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Media Vietnam Beri Vonis Brutal, Sebut 2025 Jadi Tahun Tergelap Sepak Bola Indonesia
-
Persijap Jepara Tidak Gentar dengan Persija Jakarta
-
Mees Hilgers Ganti Agen Saat Kontrak di Ujung Tanduk, Sinyal Hengkang dari FC Twente?
-
Kata-kata Ezra Walian Soal Dikaitkan dengan Persija Jakarta
-
Pep Guardiola Puji Dampak Instan Rodri Usai Pulih Cedera dalam Laga Kontra Sunderland
-
Pep Guardiola Ungkap Satu Hal Positif dari Kegagalan Manchester City Kalahkan Sunderland
-
Persija Jakarta Melawan Putusan Komdis PSSI Atas Larangan Bertanding Ryo Matsumura
-
Debut Alysson da Rocha di Aston Villa Pakai Nomor 47 Siap Perkuat Lini Serang Unai Emery
-
Curahan Hati Miliano Jonathans Soal Mimpi Piala Dunia Timnas Indonesia Pupus
-
Kata-kata Pemain Chelsea Usai Pemecatan Enzo Maresca, Singgung 2 Trofi yang Diberikan