Suara.com - Partai super big match pertama pada pekan ketiga Liga 1 2021/2022 akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (18/9/2021). Yakni antara tuan rumah PSM Makassar kontra Persebaya Surabaya.
Sebelum pertandingan ini, PSM belum mendapatkan hasil maksimal. Dari dua pertandingan yang sudah dilalui, Juku Eja --julukan PSM-- hanya main imbang melawan Arema FC dan Madura United.
Sementara Persebaya tampil luar biasa di pekan kedua usai bantai Tira Persikabo, 3-1. Mereka mampu bangkit setelah di pekan pertama dipecundangi Borneo FC dengan skor 1-3.
Kebangkitan Persebaya, tidak membuat Pelatih PSM Makassar Milomir Seslija ciut nyali. Ia yakin punya peluang untuk membongkar pertahanan Persebaya buat cetak gol.
"Kalau dibilang soal peluang, kami selalu optimistis untuk memenangi pertandingan," kata Milomir Seslija.
PSM juga tidak tampil dengan kekuatan terbaiknya. Kiper utama Hilmansyah harus absen setelah mengalami cedera.
Selain itu, mereka juga belum bisa tampil dengan full pemain asing. Sebab, mereka baru mendaftarkan dua pemain yakni Wiljan Pluim dan Anco Jansen.
Adapun Anco Jansen juga diragukan tampil karena kabar yang menyebut sedang dalam tahap pemulihan cedera.
Di sisi lain, Aji Santoso selaku pelatih Persebaya tidak anggap enteng PSM Makassar. Meski belum sempurna dari hasil akhir, PSM berbahaya di lini depan dan sulit dikalahkan.
Baca Juga: Prediksi Bhayangkara FC vs Madura United FC di Liga 1 2021
Adapun juga PSM menempatkan pemainnya Ilham Udin Armaiyn di daftar top skor dengan koleksi dua gol dari dua laga.
"Persebaya tak boleh menganggap enteng, anak-anak harus fight untuk bisa dapatkan poin maksimal," ujar Aji Santoso.
Persebaya diyakini masih akan mengandalkan Jose Wilkson sebagai ujung tombak penyerangan. Striker asal Brasil itu telah mencetak dua ke gawang Tira Persikabo pekan lalu.
Perkiraan Susunan Pemain
PSM Makassar (4-4-2): Syaiful Syamsuddin; Zulkifli Syukur, Hasyim Kipuw, Erwin Gutawa, Abdul Rachman; Rasyid Bakri, Muhammad Arfan, Sutanto Tan, Wiljan Pluim; Ilham Udin Armaiyn, Anco Jansen.
Pelatih: Milomir Seslija
Berita Terkait
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Persebaya Dijuluki Kuburan Pelatih, Bernardo Tavares Justru Merasa Tertantang
-
Duo Sayuri Dapat Pengakuan Disebut Layak Main di Liga Portugal
-
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Blak-blakan Soal Rencana untuk Persebaya
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford
-
John Herdman Bisa Rayu Pascal Struijk Gabung Timnas Indonesia