Suara.com - Pelatih sepak bola putri Papua Priagung Dani Atmojo mengaku bangga sekaligus bersyukur karena timnya telah membuat sejarah dengan meraih medali emas cabang olahraga sepak bola putri PON XX Papua.
Tim putri Papua berhasil mengubur mimpi Jawa Barat lewat kemenangan tipis 1 - 0 pada laga final sekaligus menjadi provinsi pertama yang meraih medali emas cabang sepak bola putri.
"Kami sudah buat sejarah di Tanah Papua. PON pertama kali untuk sepak bola putri, kami tim PON Papua juara dan itu sejarah. Sejarah yang kita ukir di Tanah Papua," kata Priagung Dani Atmojo usai laga di Stadion Katapal, Merauke, Senin (11/10/2021).
Priagung menambahkan bahwa kemenangan yang diraih anak asuhnya merupakan buah dari kerja keras serta persiapan yang telah dilakukan sejak dua tahun lalu.
Dia juga mengatakan kemenangan yang diraih timnya tak lepas dari campur tangan Tuhan dan juga dukungan dari masyarakat Papua.
"Pertandingan tadi akhir dari perjuangan kami dua tahun lebih dan memang target kita sudah tercapai. Saya ucapkan terima kasih untuk semua masyarakat di Merauke, lebih khusus semua masyarakat Papua. Kami bisa persembahkan emas ini semua karena Tuhan," ujar Priagung seperti dimuat Antara.
Sementara itu, kapten tim putri Papua Selly Wunungga mengaku tak bisa henti-hentinya mengucap syukur kepada Tuhan atas keberhasilan yang diraih timnya.
Selly mengatakan bahwa pada laga final melawan Jawa Barat dirinya dan teman-temannya sudah menyiapkan mental untuk mempersembahkan medali emas.
"Dari kemarin kami memang sudah persiapkan diri hari ini. Permainan hari ini kami tak berpikir takut, tak berpikir ragu dan hari ini sudah mencapai hasil," ujar Selly.
Baca Juga: Anies Nonton, DKI Raih Medali Emas di Cabor Renang PON XX Papua
Berita Terkait
- 
            
              Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
- 
            
              PON Bela Diri Kudus 2025 Rampung, DKI Jakarta Kunci Juara Umum
- 
            
              PON Bela Diri 2025 Panen Pujian, Atlet Jateng dan Papua Barat Bersinar
- 
            
              Talenta Muda Bermunculan di MLSC 2025, Ekosistem Sepak Bola Putri Yogya Tuai Pujian
- 
            
              Kalender Jawa 18 Oktober 2025, Peruntungan Weton Sabtu Pon dan Pengaruhnya
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
Terkini
- 
            
              Kandidat Pelatih Timnas Indonesia Sampaikan Peringatan ke Persib
- 
            
              Lupakan Piala Dunia, Timnas Indonesia Diminta Juara AFF Dulu
- 
            
              Trio Garuda Tampil Ganas di Eropa: Emil Audero Clean Sheet, Idzes Tangguh, Nathan Cetak Gol!
- 
            
              Perbedaan Patrick Kluivert dan Eks Pelatih Thailand Usai Dipecat, Satunya Nelangsa
- 
            
              Isyarat Bangkit Nathan Tjoe-A-On, Terlupakan di Inggris, Bersinar di Negeri Sendiri
- 
            
              Pamit Tinggalkan Persija, Gustavo Almeida Kirim Pesan Menyentuh
- 
            
              Langkah Serius Vietnam Menuju SEA Games 2025 Jadi Alarm Keras untuk Indonesia
- 
            
              Lothar Matthaus Angkat Topi! Taktik Kompany Bikin Bayern Munich Jadi Mesin Gol
- 
            
              Daftar Lengkap Nomor Punggung Skuat Indonesia di Piala Dunia U-17 2025, Siapa Pemilik Nomor 10?
- 
            
              Selamat Tinggal! Gustavo Almeida Harus Cabut dari Persija, Ada Apa?