Suara.com - Bek Napoli Kalidou Koulibaly enggan mencari-cari alasan atas kekalahan timnya dari Spartak Moscow dalam laga lanjutan Liga Europa, Kamis (25/11/2021) dini hari WIB.
Menurut Kalidou Koulibaly, Napoli memang tak pantas menang karena gagal menunjukan performa terbaik dalam laga yang berakhir 1-2 di Otkritie Arena, Rusia itu.
Di bawah hujan deras yang mengguyur Otkritie Arena, Napoli tampil tanpa diperkuat sejumlah pilar pentingnya termasuk kapten Lorenzo Insigne, gelandang bertahan Andre-Frank Zambo Anguissa serta mesin gol utama mereka Victor Osimhen.
Osimhen mengalami cedera keretakan tulang rahang dalam pertandingan Liga Italia melawan Inter Milan akhir pekan lalu dan harus menepi hingga Februari tahun depan.
Sedangkan Insigne dan Anguissa juga jadi korban pertandingan yang sama. Insigne mengalami masalah lutut dan Anguissa mendapati kerobekan otot abduktor.
Selain itu, dua pemain sayap Matteo Politano dan Adam Ounas sudah menepi lebih awal lagi, masing-masing karena terpapar COVID-19 serta masalah otot.
Kendati banyak pemain absen, Napoli sebetulnya mampu menguasai hampir 70 persen pengendalian bola, sayangnya serangan-serangan mereka kurang mematikan.
"Ya, kami banyak kehilangan pemain dan ya, kami tidak terbiasa dengan cuaca ini, tapi itu bukan alasan," kata Koulibaly selepas laga dikutip dari laman resmi UEFA.
"Kami datang ke sini untuk meraih kemenangan dan tidak melakukan hal yang cukup untuk mewujudkannya."
Baca Juga: Klasemen Liga Italia Usai Inter Milan Kalahkan Napoli
"Kini kami harus memenangi pertandingan terakhir grup ini untuk tetap bisa lolos," tutup bek asal Senegal tersebut.
Kekalahan lawan Spartak membuat Napoli digusur dari puncak klasemen sementara Grup C oleh lawannya itu yang memiliki bekal keunggulan head-to-head meski sama-sama mengoleksi tujuh poin.
Posisi Napoli bisa semakin turun dipengaruhi pertandingan Grup C lainnya antara Leicester City (5) melawan Legia Warszawa (6) pada Jumat dini hari nanti.
Di pertandingan pemungkas, Napoli akan menjamu Leicester di Stadion Diego Armando Maradona pada 10 Desember mendatang, demikian dilansir dari Antara.
Berita Terkait
-
Liga Europa: Kalah dari Spartak Moskow, Napoli Bikin Susah Diri Sendiri
-
Serial TV Diego Maradona Angkat Kisah Kontroversi Sang Legenda: Dari Seks Hingga Narkoba
-
Napoli Telan Kekalahan Perdana di Liga Italia 2021/2022, Ini Tanggapan Luciano Spalletti
-
Tampil Beringas, Inter Milan Kalahkan Napoli 3-2
-
Hajar Napoli, Inter Milan Lebih Tenang Tatap Liga Champions
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Manchester City: Misi Bangkit The Citizens di Liga Champions
-
Penalti Panenka yang Gagal, Pelatih Maroko: Mental Brahim Diaz Sudah Keganggu
-
Prediksi Skor Sporting Lisbon vs PSG: Ujian Berat Singa Lisboa Hadapi Juara Bertahan
-
Tepis Isu Balik Lagi ke Real Madrid, Jose Mourinho Beri Jawaban Menohok
-
Jawaban Tegas Manajemen Persija Jakarta Terkait Kabar Perekrutan Ivar Jenner: Sampai Saat Ini...
-
Diserang Paul Scholes dan Nicky Butt, Roy Keane Pasang Badan Buat Lisandro Martinez
-
Arne Slot Bisa Bernafas Lega, Manajemen Liverpool Belum Tertarik pada Xabi Alonso
-
Jerman Pertimbangkan Boikot Piala Dunia 2026 Imbas Ancaman Donald Trump soal Greenland
-
Respons Niclas Fullkrug usai Gol Kilatnya Bawa AC Milan Tekuk Lecce
-
Rivalitas Lama Terulang, Anthony Hudson Soroti Kualitas John Herdman di Timnas Indonesia