Suara.com - Striker naturalisasi Greg Nwokolo, yang baru diperkenalkan Madura United sebagai rekrutan pertama di bursa transfer tengah musim BRI Liga 1, mengaku berambisi untuk membawa kembali timnya ke papan atas.
Dijelaskan Greg, tim yang berjuluk Laskar Sape Kerrab itu biasanya selalu berada di papan atas dan tidak lepas dari posisi ketiga.
Madura United sendiri masih terdampar di peringkat ke-10 tabel klasemen Liga 1 2021/2022 sampai berakhirnya putaran pertama kompetisi.
"Madura sebenarnya sudah cukup bagus di putaran pertama, mungkin produktivitas gol yang kurang. Mungkin itu tugas aku untuk bantu tim untuk meningkatkan prestasi ke depan. Saya ingin membantu mengangkat posisi Madura di klasemen," ucap Greg seperti dikutip dari Antara, Selasa (21/12/2021).
Bomber berusia 35 tahun itu menegaskan tekadnya bukan sebatas khayalan, apalagi Greg sebelumnya tercatat menjadi top skor Madura United di kancah Liga 1 sejak 2017-2020.
Greg memang sudah pernah berseragam Madura United, namun sudah setahun lebih ia tidak bersama Laskar Sape Kerrab, karena memilih fokus terhadap keselamatan keluarga di tengah pandemi COVID-19 dan ketidakpastian kompetisi.
Greg meninggalkan Madura United pada September 2020 lalu, namun ia kini telah kembali direkrut Tim Laskar Sape Kerrab untuk menyambut putaran kedua kompetisi BRI Liga 1.
"Untuk aku pribadi, aku ingin selalu berikan yang terbaik. Aku ingin cetak gol," tegas pemain berdarah Nigeria yang pernah bermain di Liga Thailand tersebut.
Setelah resmi menandatangani kontrak, Greg menceritakan sejatinya banyak klub yang menggodanya, tetapi tetap setia memilih Madura United karena sudah menganggapnya sebagai keluarga.
Baca Juga: Borneo FC Resmi Rekrut Gelandang Jepang Kei Hirose
Pada Senin (20/12/2021) kemarin, Greg juga sudah bergabung latihan perdana yang digelar di Lapangan Safin, Pati, Jawa Tengah.
Berita Terkait
-
Mepet Zona Degradasi, Lulinha Ajak Madura United Segera Bangkit
-
Hasil Super League: PSBS Biak Bermain Imbang Tanpa Gol Kontra Madura United
-
Link Live Streaming PSBS Biak vs Madura United: Laga Panas di Maguwoharjo
-
MU Waspadai Permainan Cepat PSBS Biak: Harus Fokus di Belakang
-
Waspadai Kecepatan Lawan, Madura United Bidik 3 Poin saat Hadapi PSBS Biak
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
Terkini
-
FAM Melawan! Sebut FIFA Asal Tuduh, Pakai Hukum Ini sebagai Dalil
-
Berapa Skor Timnas Indonesia Vs Arab Saudi? Ini Prediksinya!
-
3 Pemain Timnas Indonesia Catatkan Clean Sheet Jelang Lawan Arab Saudi
-
Persib Latihan Lagi! Tapi Bojan Hodak Bikin Keputusan Tak Terduga Soal Uji Coba
-
Dua Menit Paling Rentan Arab Saudi, Timnas Indonesia Wajib Menyerang
-
Nilai Pasar Timnas Indonesia Meroket Tajam! Lebih Mahal dari Irak, Setara Arab
-
Jay Idzes Cs Jangan Takut! King Abdullah Stadium Angker Buat Arab Saudi
-
Dominasi Lokal, Sentuhan Eropa! Racikan Cerdas Patrick Kluivert untuk Hantam Arab Saudi
-
Kata-kata Sedih Emil Audero Tak Bisa Perkuat Timnas Indonesia Hadapi Arab Saudi dan Irak
-
Erling Haaland Diprediksi Lompati Rekor Alan Shearer, Bisa Cetak 400 Gol