Suara.com - Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman, menjadi sorotan saat pulang kampung ke Palu. Sebab, ia dijemput dengan sebuah mobil pikap.
Witan Sulaeman merupakan salah satu pemain yang berjuang membela timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Pemain berusia 20 tahun ini tampil apik dan membantu skuad Garuda finis sebagai runner-up.
Setelah gelaran Piala AFF 2020 selesai, Witan Sulaeman yang diketahui bermain untuk Lechia Gdansk tidak langsung terbang ke Polandia.
Ia ikut pulang ke Indonesia bersama rombongan tim Merah Putih. Setibanya di Jakarta, Witan dkk harus menjalani karantina lebih dulu.
Nah, kini masa karantina para pemain timnas Indonesia sudah selesai. Mereka pun kini bergabung dengan klub masing-masing.
Namun Witan sendiri diberikan waktu berlibur oleh Lechia Gdansk. Ia pun memanfaatkannya untuk pulang ke kampung halamannya di Palu.
Menariknya saat pulang kampung, ia kemudian menjadi sorotan. Bagaimana tidak, Witan dijemput sebuah mobil pikap.
Momen video itu kemudian tersebar di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Twitter @PDIP_KRW yang diunggah pada Sabtu (8/1/2022).
Dalam video tersebut, tampak Witan menggunakan setelah pakaian hitam. Ia duduk di belakang mobil bak terbuka tersebut bersama sanak saudaranya.
Baca Juga: Prediksi PSM Makassar vs Madura United di BRI Liga 1
Witan sendiri tampak berekspresi tenang. Ia tak mengucapkan sepatah kata dan fokus dengan headset putih yang menempel di telinganya.
Terlepas dari itu, Witan Sulaeman tampil apik selama gelaran Piala AFF 2020. Buktinya ia berhasil menjadi penyumbang assist terbanyak, yakni lima.
Kini pemain berusia 20 tahun itu sedang mempertimbangkan nasibnya di Lechia Gdansk. Sebab bersama klub asal Polandia itu, Witan belum mendapatkan menit bermain reguler.
Witan memang belum pernah berlaga untuk Lechia Gdansk sejak bergabung pada September 2021 dengan durasi kontrak yang berakhir pada tahun 2023 mendatang.
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia vs Bangladesh, 3 Alasan Shin Tae-yong Tak Boleh Remehkan Lawan
-
Demi Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tolak Gaji Menggiurkan dari Klub China
-
Latih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Mulai Tertarik Belajar soal Islam
-
Nova Arianto ke Pemain Timnas Indonesia: Ingat Pesan Shin Tae-yong
-
Egy Maulana Vikri Pamer Momen Meeting Bareng Agen, 3 Pemain Timnas Indonesia juga Ikut
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Diperkuat Pemain Keturunan Belanda, Cape Verde Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Bukan Salah Florian Wirtz Jika Rekannya di Liverpool Tak Bisa Cetak Gol
-
Kisi-kisi Kondisi Timnas Indonesia di Ranking FIFA Setelah Terjungkal dari Irak
-
Joan Laporta Blak-blakan Hubungannya dengan Messi: Sempat Retak tapi...
-
Mengapa Timnas Indonesia Layak Protes Wasit Ma Ning Setelah Gagal Lolos Piala Dunia?
-
Real Madrid Kepincut Pemain Asuhan Carlo Ancelotti, Siap Keluarkan Dana Fantastis
-
Lamine Yamal Kerap Dihujat, Kylian Mbappe: Tiap Orang Bisa Salah, Gak Usah Lebay!
-
Kata-kata Patrick Kluivert Bela Diri Tak Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026
-
Marcus Rashford Bakal Dipermanenkan Barcelona, Manchester United Bisa Apa?
-
Jadwal Lengkap Pekan 9 BRI Super League 2025/2026: Ada Persebaya vs Persija