Suara.com - Tim berjuluk Singo Edan, Arema FC tetap menggeber sesi latihan saat jeda kompetisi BRI Liga 1 selama sepekan ke depan, dengan pelatih Eduardo Almeida membagi dua tim untuk berlatih di Bali dan Malang.
Media Officer Arema FC, Sudarmaji mengatakan bahwa usai menjalani laga lawan PSIS Semarang dengan hasil imbang 0-0 pada Senin (17/1/2022), sebelum kompetisi memasuki masa jeda, tim pelatih memutuskan membagi dua kelompok pemain Arema FC untuk berlatih di Bali dan Malang.
"Manajemen memberikan kebijakan kepada pelatih untuk memberikan program latihan. Tim dibagi menjadi dua," ungkap Sudarmaji seperti dimuat Antara, Rabu (19/1/2022).
Sudarmaji menjelaskan, pada program latihan di Bali dipimpin oleh pelatih Eduardo Almeida bersama dua anggota tim pelatih; Yanuar dan Felipe Americo.
Sementara di Malang akan dipimpin asisten pelatih Singgih Pitono, Siswantoro dan pelatih kiper Jarot Supriyadi.
Setelah pembagian tersebut, skuad Arema FC seluruhnya akan berkumpul bersama pada 22 Januari 2022 di Bali.
Pembagian tim untuk berlatih di Malang sendiri memberikan sedikit kesempatan kepada beberapa pemain Singo Edan untuk berkumpul bersama keluarga tercinta saat jeda kompetisi.
"Manajemen memberikan apresiasi kepada pemain untuk menentukan program di masa jeda FIFA Matchday ini (jeda internasional resmi FIFA) dan memberikan kesempatan mereka berkumpul dengan keluarga. Atau bisa juga tetap stay di Bali," beber Sudarmaji.
Manajemen Arema FC memiliki harapan khusus terkait program latihan tersebut. Terlebih, Arema FC akan dihadapkan pada jadwal yang padat hingga akhir Maret 2022 untuk mengincar puncak klasemen Liga 1.
Baca Juga: Kembali Latih Persija Gantikan Angelo Alessio yang Dipecat, Ini Target Sudirman
Diharapkan, dengan adanya pembagian tim di Bali dan Malang itu bisa tetap menjaga kondisi psikologis pemain yang telah bertemu dengan keluarga.
Meski dalam masa jeda, pelatih Arema FC akan tetap menjalankan program latihan yang ketat bagi para pemain.
"Coach Almaida tetap menjalankan program yang ketat baik secara teknis. Demikian pula tim dokter Arema FC juga akan mendampingi program latihan yang menjalankan regulasi prokes," terang Sudarmaji.
Saat ini, Arema FC bercokol di posisi kedua klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022 dengan mengantongi 41 poin.
Hasil imbang melawan PSIS Semarang pada laga pekan ke-20 kemarin sebelum jeda kompetisi, membuat Singo Edan harus turun dari posisi puncak.
Sementara saat ini puncak klasemen ditempati Bhayangkara FC dengan mengantongi 43 poin, usai mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 2-1 dalam big match tadi malam.
Berita Terkait
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
-
Jonny Jansen Targetkan Kemenangan saat Bali United Menjamu Arema FC
-
Daftar Top Skor BRI Super League 2025/2026: Didominasi Legiun Asing, Ezra Walian Paling Subur
-
Ole Romeny: Kaki Saya Patah
-
Momentum Horor Cedera Parah Ditekel Pemain Arema FC Tak Bisa Dilupakan Ole Romeny
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford