Suara.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita memastikan duel Persik Kediri vs Bali United dalam pekan ke-34 atau pamungkas BRI Liga 1 2021/2022 akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (31/3/2022).
Selepas pertandingan nanti akan diadakan juga penyerahan trofi kepada Bali United selaku kampiun BRI Liga 1 musim ini.
"Stadion sudah pasti yang akan dipakai Kapten I Wayan Dipta," kata Akhmad Hadian Lukita saat dikonfirmasi Suara.com, Rabu (30/3/2022).
Sebelumnya, penunjukkan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar menuai kontroversi lantaran stadion tersebut adalah markas Bali United.
Seperti diketahui regulasi BRI Liga 1 musim ini tidak memperkenankan klub tampil di markas mereka sendiri. Pasalnya, kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air berlangsung terpusat dengan format bubble.
Sejak seri pertama hingga jelang selesainya Liga 1, tidak ada tim-tim yang bermain di kandang masing-masing. Baik ketika berlangsung di Jabodetabek-Jawa Barat, Jawa Tengah-Yogyakarta, dan Bali.
Sebelumnya, LIB juga sudah meminta izin kepada 17 tim Liga 1 berkaitan dengan masalah ini lewat sebuah surat. Diketahui ada beberapa tim yang menolak seperti Tira Persikabo.
Namun, kabar terbaru menyebut izin tidak lagi diperlukan karena menyangkut keamanan sekitar, sehingga keputusan pemilihan venue tergantung rekomendasi Polda Bali.
"Kenapa di Dipta? mungkin salah satunya kan banyak undangan nanti, kan kalau di stadion lainnya tidak ada podium yang representatif," ujar ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan kepada awak media, Selasa (29/3/2022).
Baca Juga: Lawan PSM, Eduardo Ingin Arema FC Akhiri Liga 1 dengan Kemenangan
"Belum lagi memberikan hadiah dan sebagainya, oleh sebab itu Polda Bali berpikir kesana," sambung mantan sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Tag
Berita Terkait
-
Jens Raven Diceramahi Netizen usai Selamati Mathew Baker
-
Link Live Streaming Semen Padang vs Bali United di BRI Super League
-
Prediksi Susunan Pemain Semen Padang Vs Bali United
-
Head to head Semen Padang vs Bali United, Siapa Paling Banyak Menang?
-
Prediksi Semen Padang vs Bali United Pekan Ketujuh Super League 2025-2026: Skor, Head to Head
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Antam Naik Lagi Jadi Rp 2.338.000, UBS di Pegadaian Cetak Rekor!
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
Terkini
-
Hasil Liga Champions Lengkap: PSG Hancurkan Barca, Arsenal Masih Perkasa!
-
Survei Pendukung FC Twente: Mees Hilgers Menangkan Hati Suporter
-
3 Fakta Kemenangan Persib atas Pratama Arhan Cs di Bangkok
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Viktor Gyokeres Melempem di Empat Laga Terakhir, Mikel Arteta Beri Pembelaan
-
Resmi Bergulir! Ribuan Warga Meriahkan Turnamen Sepak Bola Antardesa di Tangerang
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
Gaji Kerap Nunggak, Bernardo Tavares Akhirnya Putuskan Tinggalkan PSM Makassar
-
Alex Pastoor Berani Jamin! Indonesia Punya Kans Nyata ke Piala Dunia 2026
-
Vietnam Temukan Winger Keturunan Rusia, Dipanggil untuk Perkuat Timnas U-23