Suara.com - Pelatih Persebaya Aji Santoso mengaku sangat senang dan mengapresiasi kerja manajemen klub yang luar biasa dalam mempersiapkan tim untuk mengarungi Liga 1 musim depan.
Meskipun beberapa pemain pilar musim lalu memilih hengkang dia menilai kebijakan manajemen cukup terukur. Manajemen memberikan kepercayaan penuh kepada tim pelatih perihal masalah teknis tim.
Suasana tim yang dibangun oleh manajemen Persebaya membuat Aji Santoso senang.
“Saya cukup senang manajemen Persebaya menentukan target tidak asal-asalan tapi mau selangkah demi selangkah agar target bisa tercapai," kata pelatih berusia 52 tahun itu.
"Ya tentu memang tantangannya lebih berat musim ini dan dua tahun ke depan,” sambungnya dikutip laman Liga Indonesia Baru, Senin (11/4/2022).
“Saya yakin dengan kebersamaan manajemen, pelatih, dan pemain. Mudah-mudahan apa yang ditargetkan manajemen Persebaya ke depan bisa tercapai.”
“Masalah teknis manajemen 100 persen menyerahkan kepada tim pelatih sama sekali tidak ada intervensi manajemen secara teknis.”
Musim lalu Aji Santoso diberi target untuk bisa membawa Persebaya Surabaya finis di posisi lima besar klasemen. Target yang berhasil dipenuhi oleh Aji Santoso, dimana Persebaya Surabaya mengakhiri kompetisi musim lalu dengan finis di posisi lima besar dan tampil cukup impresif.
Persebaya juga meraih sederet gelar individu musim lalu, Aji Santoso didapuk sebagai pelatih terbaik dan beberapa pemain Persebaya Surabaya masuk dalam starting line up pemain terbaik musim lalu. Termasuk Taisei Marukawa, yang kini memilih bergabung dengan PSIS Semarang, didaulat menjadi pemain terbaik musim lalu .
Berita Terkait
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Jelang Derbi Jatim, Pelatih Arema FC Fokus Benahi Kebugaran Pemain
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda