Suara.com - Manajemen Persija Jakarta membantah bahwa mereka menunggak gaji sang penyerang Marko Simic selama setahun seperti yang disampaikan oleh pesepakbola asal Kroasia tersebut.
"Persija adalah klub yang patuh dan taat hukum. Tidak benar soal pernyataan yang menyebutkan bahwa gaji pemain tidak dibayar selama satu tahun," ujar Presiden Persija, Mohamad Prapanca seperti dikutip dari Antara, Rabu (28/4/2022) malam.
Menurut Prapanca, pihaknya memang memberlakukan penyesuaian gaji Simic selama pandemi COVID-19 berdasarkan surat keputusan PSSI bernomor SKEP/69/XI/2020.
Surat tersebut menyatakan bahwa setiap klub wajib membayar maksimal 25 persen dari kewajiban yang tertera dalam perjanjian kerja pada Oktober-Desember 2020.
Masih dalam surat yang sama, PSSI menyebut bahwa klub-klub Liga 1 dapat melakukan kesepakatan ulang terkait penyesuaian nilai kontrak yaitu 50 persen dari perjanjian ketika kompetisi sudah dimulai.
Menurut Prapanca, Simic dan semua pemain Persija sejatinya sudah sepakat dengan kebijakan manajemen yang dituangkan dalam adendum.
Namun, manajemen Persija memandang Marko Simic memiliki pemahaman berbeda untuk adendum selanjutnya.
“Marko Simic pun tetap menerima jumlah gaji yang disesuaikan itu tanpa keluhan apa pun. Dalam prosesnya, Persija berupaya untuk menyamakan pemahaman terkait adendum selanjutnya,” tutur Prapanca.
Sementara soal tudingan Simic yang mengatakan bahwa Persija membahayakan kariernya sebagai pesepak bola lantaran membangkucadangkan dirinya ketika mempertanyakan tentang haknya, Prapanca menegaskan bahwa “Macan Kemayoran” selalu mendukung karier pemain.
Baca Juga: Selain Marko Simic, Ini Sederet Kasus Tunggakan Gaji Persija Jakarta, di Antaranya Bambang Pamungkas
“Terlebih lagi pemain tersebut telah berjuang bersama-sama dan meraih banyak prestasi. Sementara itu, Persija akan selalu mengikuti proses yang akan terjadi ke depannya,” ujar dia.
Pada Selasa (26/4), Simic melalui akun Instagram pribadinya @markosimic_77 menyatakan bahwa dirinya memutuskan untuk mengakhiri kontrak secara sepihak dengan Persija lantaran pihak klub menunggak gajinya selama satu tahun.
Pesepak bola berusia 34 tahun itu menyebut bahwa manajemen Persija tidak menepati janji terkait gajinya selama berbulan-bulan.
Bahkan, pria yang ikut mengantarkan Persija menjuarai Liga 1 Indonesia 2018 itu mengatakan bahwa ketika dirinya menagih haknya, “Macan Kemayoran” malah memutuskan untuk membangkucadangkan dirinya di Liga 1 Indonesia 2021-2022.
Berita Terkait
-
Comeback Epik Lawan Persik, Souza Anggap Persija Layak Menang
-
Kebijakan Indra Sjafri Bikin Persija Bingung: Souza Belum Tahu Nasib Dony dan Rayhan
-
Kalahkan Persik Kediri, Mauricio Souza: Kami Lebih Baik dari Lawan Sepanjang Pertandingan
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persik Kediri Malam Ini 20 November 2025
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool
-
Timur Kapadze Sudah di Indonesia, China dan Turki Berpeluang Membajak Jika Negosiasi Lambat
-
Jadwal Liga Jerman 22-23 November 2025, Misi Berat Kevin Diks Hadapi FC Heidenheim
-
Jadwal Liga Prancis 22-24 November 2025, Calvin Verdonk Tempur Lawan Paris FC
-
Jan Olde Riekerink Bandingkan Situasi Dewa United dengan Manchester United dan Ajax
-
Manchester United Berniat Buang Sancho dan Rashford Demi Perkuat Lini Tengah
-
PSIM Yogyakarta Siap Tempur Penuh di Laga Krusial Kontra Bhayangkara FC
-
Muncul 4 Nama Baru Calon Pelatih Timnas Indonesia, Ada Pelatih Qatar
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Here We Go! Calon Pelatih Timnas Indonesia Muncul di Hadapan Publik