Suara.com - Manajemen Persija Jakarta membantah bahwa mereka menunggak gaji sang penyerang Marko Simic selama setahun seperti yang disampaikan oleh pesepakbola asal Kroasia tersebut.
"Persija adalah klub yang patuh dan taat hukum. Tidak benar soal pernyataan yang menyebutkan bahwa gaji pemain tidak dibayar selama satu tahun," ujar Presiden Persija, Mohamad Prapanca seperti dikutip dari Antara, Rabu (28/4/2022) malam.
Menurut Prapanca, pihaknya memang memberlakukan penyesuaian gaji Simic selama pandemi COVID-19 berdasarkan surat keputusan PSSI bernomor SKEP/69/XI/2020.
Surat tersebut menyatakan bahwa setiap klub wajib membayar maksimal 25 persen dari kewajiban yang tertera dalam perjanjian kerja pada Oktober-Desember 2020.
Masih dalam surat yang sama, PSSI menyebut bahwa klub-klub Liga 1 dapat melakukan kesepakatan ulang terkait penyesuaian nilai kontrak yaitu 50 persen dari perjanjian ketika kompetisi sudah dimulai.
Menurut Prapanca, Simic dan semua pemain Persija sejatinya sudah sepakat dengan kebijakan manajemen yang dituangkan dalam adendum.
Namun, manajemen Persija memandang Marko Simic memiliki pemahaman berbeda untuk adendum selanjutnya.
“Marko Simic pun tetap menerima jumlah gaji yang disesuaikan itu tanpa keluhan apa pun. Dalam prosesnya, Persija berupaya untuk menyamakan pemahaman terkait adendum selanjutnya,” tutur Prapanca.
Sementara soal tudingan Simic yang mengatakan bahwa Persija membahayakan kariernya sebagai pesepak bola lantaran membangkucadangkan dirinya ketika mempertanyakan tentang haknya, Prapanca menegaskan bahwa “Macan Kemayoran” selalu mendukung karier pemain.
Baca Juga: Selain Marko Simic, Ini Sederet Kasus Tunggakan Gaji Persija Jakarta, di Antaranya Bambang Pamungkas
“Terlebih lagi pemain tersebut telah berjuang bersama-sama dan meraih banyak prestasi. Sementara itu, Persija akan selalu mengikuti proses yang akan terjadi ke depannya,” ujar dia.
Pada Selasa (26/4), Simic melalui akun Instagram pribadinya @markosimic_77 menyatakan bahwa dirinya memutuskan untuk mengakhiri kontrak secara sepihak dengan Persija lantaran pihak klub menunggak gajinya selama satu tahun.
Pesepak bola berusia 34 tahun itu menyebut bahwa manajemen Persija tidak menepati janji terkait gajinya selama berbulan-bulan.
Bahkan, pria yang ikut mengantarkan Persija menjuarai Liga 1 Indonesia 2018 itu mengatakan bahwa ketika dirinya menagih haknya, “Macan Kemayoran” malah memutuskan untuk membangkucadangkan dirinya di Liga 1 Indonesia 2021-2022.
Berita Terkait
-
Debut Bersama Persija Jakarta Tapi Kalah, Ini Kata Bek Brasil
-
Hari-hari Buruk Jordi Amat H-8 Bertemu Arab Saudi
-
Jordi Amat Kecewa Jelang Gabung Timnas Indonesia, Kenapa?
-
Klasemen Super League: Belum Terkalahkan, Borneo FC Kokoh di Puncak
-
Kekalahan Persija Jakarta dari Borneo FC 1-3, Mauricio Souza Minta Pemain Bekerja Lebih Keras
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Bentrok Persib di Jeddah! Frans Putros Tantang Empat Rekan Klub di Timnas Indonesia
-
Persaingan Panas 4 Kiper Timnas Indonesia Jelang Hadapi Arab Saudi, Intip Statistiknya
-
Erling Haaland Ungkap Rahasia Ketajaman Musim Ini. Sosok Ini Jadi Penyemangat
-
Cieeee... Nadeo Argawinata Bikin Patrick Kluivert Senyam-senyum
-
Timnas Indonesia Diremehkan, Diprediksi Jadi Juru Kunci di Bawah Arab Saudi dan Irak
-
Ole Romeny Dapat Pelajaran Berharga Gara-gara Cedera di Piala Presiden 2025
-
Hadapi Timnas Indonesia, Penyerang Arab Saudi: Dengan Izin Allah Kami akan Raih Poin Penuh
-
Ahmed Al-Ali, Wasit Arab Saudi vs Timnas Indonesia Juga Punya 'Pahala', Patrick Kluivert Tenang Yah
-
Momok Timnas Indonesia Tidak Cedera Parah, Siap Tempur di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Pep Guardiola Catat 250 Kemenangan Tercepat, Kalahkan Rekor Sir Alex Ferguson