Suara.com - Timnas Indonesia U-19 wajib memberikan antisipasi khusus terhadap sejumlah pemain Filipina U-19 yang berpotensi merepotkan saat bersua pada laga lanjutan Grup A Piala AFF U-19 2022.
Menurut jadwal, duel antara timnas Indonesia U-19 versus Filipina itu akan terselenggara di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (8/7/2022) pukul 20.00 WIB.
Pemain-pemain Filipina ini sudah mencatatkan penampilan yang apik pada tiga pertandingan awal Grup A Piala AFF U-19 2022 meski timnya selalu kalah.
Dari tiga laga awal itu, Filipina berturut-turut takluk dari Thailand (0-1), Vietnam (1-4), dan Myanmar (1-3). Tapi, performa ketiga pemain ini patut diacungi jempol.
Di posisinya masing-masing, mereka memberikan kontribusi bagus. Bahkan, dua di antaranya mampu menjaringkan gol ke gawang lawan.
Selain itu, ada pula pemain muda timnas Filipina U-19 yang telah memiliki catatan penampilan bersama timnas senior. Tentu, pengalaman ini jadi keuntungan tersendiri.
Berikut Suara.com menyajikan tiga pemain Filipina yang bisa menyulitkan timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022.
1. Andres Aldeguer
Salah satu pemain yang paling sering mendapat kesempatan tampil bersama timnas Filipina U-19 di Piala AFF U-19 2022 ialah Andres Aldeguer.
Baca Juga: Asisten Shin Tae-yong Ulang Tahun, Dapat Kejutan dari Pemain dan Staf Timnas Indonesia U-19
Striker berusia 18 tahun ini jadi salah satu andalan pelatih Christopher Piedimonte pada tiga pertandingan awal Grup A. Tercatat, ia turun sebagai starter sebanyak dua kali, sisanya mengawali laga dari bangku cadangan.
Meski baru 18 tahun, Andres Aldeguer sudah pernah gabung dengan skuad timnas Filipina U-23 di Piala AFF U-23 2022. Pada gelaran itu, ia sukses menjaringkan dua assist.
2. Jaime Rusqoillo
Jaime Rosquillo patut menjadi perhatian khusus bagi timnas Indonesia U-19. Bek tengah yang menjadi kapten timnas Filipina U-19 ini punya insting gol yang apik.
Sebab, pemain berusia 19 tahun ini mampu mencuri satu gol saat Filipina U-19 ditekuk Myanmar dengan skor 1-3.
Selain itu, dari tiga pertandingan awal di Grup A, pemain bernama lengkap Jaime Domingo Rusqoillo ini selalu tampil sebagai starter. Ia tak sekalipun dicadangkan karena peran pentingnya di lini pertahanan timnas Filipina U-19.
Berita Terkait
-
Jalani Karier di Liga Kamboja, Sulthan Zaky Ikuti Jejak Bintang Timnas Indonesia U-19
-
Posisi Baru Eliano Reijnders di PEC Zwolle Jadi Sorotan, Siap Beri Kejutan?
-
Dulu Calon Bintang Timnas Indonesia, Jagoan Indra Sjafri Malah Ditendang Klub Kasta Terbawah
-
Thom Haye: Saya Merasa Sedih untuk Kevin Diks
-
Mengenal Raymond Diks, Ayah Kevin Diks yang Bukan Orang Sembarangan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
Terkini
-
Kisah Pemain Keturunan Saparua Timur Maluku Tengah Guncang Bundesliga Hingga Picu Drama Transfer
-
Masih Nganggur! Alex Pastoor dan Patrick Kluivert Saling Sikut demi Kerjaan Baru
-
Diterpa Banyak Kritikan, Pelatih Persebaya Surabaya: Saya Hormati Semua Pendapat
-
Benturan Kepala, Nova Arianto Ungkap Kondisi Terkini Kapten Timnas Indonesia U-17
-
Siapa Massimo Luongo? Pemain Keturunan Bima yang Kini Rival Elkan Baggott di Liga Inggris
-
Siapa Lebih Hebat Kylian Mbappe, Erling Haaland, atau Harry Kane?
-
Bangga Berdarah Indonesia! Pemain Genoa Ini Buka Suara soal Asal-Usul Ibunya dari Jakarta
-
Nova Arianto Puji Mike Rajasa Hoppenbrouwers, Masih Muda Banget Aset Masa Depan Indonesia
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Orang Tua Pulang ke Ambon, Isyarat Asisten Pelatih Liverpool Tangani Timnas Indonesia?