Suara.com - Media Vietnam ikut menyoroti desakan yang meminta Indonesia keluar dari Federasi Sepak Bola Asia Tenggara atau yang dikenal AFF.
Ramainya desakan itu adalah buntut tersingkirnya timnas Indonesia U-19 di ajang Piala AFF U-19 2022. Skuad Garuda tersingkir karena aturan yang dipakai adalah head to head dalam klasemen mini.
Timnas Indonesia U-19 kalah saing dari Thailand U-19 dan Vietnam U-19. Sebab Garuda Nusantara hanya imbang 0-0 melawan dua negara tersebut.
Di sisi lain, ketika Thailand U-19 dan Vietnam U-19 saling berhadapan, pertandingannya berakhir imbang 1-1 yang membuat timnas Indonesia U-19 gugur meski punya poin sama dan selisih gol yang lebih banyak.
Pertandingan Vietnam U-19 vs Thailand U-19 juga disorot karena kedua tim dianggap tidak menjalankan fairplay. Pasalnya ketika waktu menyisakan 15 menit dan skor sudah imbang 1-1, kedua tim itu tampak tidak bermain serius.
Oleh sebab itu, muncul desakan Indonesia agar keluar dari konfederasi AFF. Disebutkan ada beberapa opsi sebagai perlabuhan PSSI jika memutuskan keluar.
Kabar dari wacana ini pun sampai ke Vietnam dan membuat media di sana menyebutkan bahwa Indonesia mustahil keluar dari AFF.
"Saat ini kabar PSSI mundur dari AFF masih menjadi topik hangat. Namun pada dasarnya, ini merupakan skenario yang tidak mungkin terjadi," tulis laporan soha.vn dinukil pada Rabu (13/7/2022).
Menurut media Vietnam itu, PSSI akan punya banyak masalah serta harus melakukan perubahan bagi sepak bola Indonesia jika ingin keluar dari keanggotaan AFF.
Baca Juga: Alhamdulillah, Operasi Hidung Ronaldo Kwateh Berjalan Lancar
"Bergabung dengan federasi baru akan membawa banyak masalah dan perubahan pada sepak bola Indonesia," pungkas laporan tersebut.
Berita Terkait
-
4 Catatan Positif Timnas Indonesia U-19 Meski Terdepak dari Piala AFF U-19 2022
-
Media Vietnam Sindir Timnas Indonesia U-19, Samakan Nasib Garuda Nusantara Seperti Italia di Euro 2004
-
Pelatih Malaysia U-19 Sebut Vietnam U-19 Diuntungkan Jelang Semifinal Piala AFF U-19 2022
-
Suporter Indonesia Bakal Intimidasi Vietnam U-19, Dinh The Nam Ketakutan
-
Tanggapi Desakan Indonesia Mundur dari AFF, Begini Respons Berkelas Fakhri Husaini
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
Inter Tumbang di Derby della Madonnina, Cristian Chivu: Nyakitin dan Bikin Trauma
-
Mikel Arteta Merinding! Eberechi Eze Cetak Hattrick Pertama Arsenal Sejak 1978
-
Emil Audero Kebobolan Tiga Gol, Pelatih Cremonese Tetap Bangga
-
ET Minta Timnas Indonesia Maksimalkan FIFA Series, tapi Siapa Pelatihnya?
-
Timur Kapadze: Bukan Timnas Indonesia yang Lemah
-
Emil Audero Gemilang, Tapi Roma Tetap Pulang dengan Tiga Poin
-
Arsenal Libas Tottenham 4-1, The Gunners Makin Kokoh di Puncak Klasemen
-
AC Milan Tumbangkan Inter: Pulisic Bersinar, Maignan Jadi Pahlawan
-
Road Map PSSI Ramai Dibahas, Zwiers Pastikan Versi Final Rilis Tahun Depan
-
Coach Timo Optimistis Timnas Putri Panen Pemain dari MLSC: Kami Memudahkan PSSI