Suara.com - Media Vietnam kembali menyindir timnas Indonesia U-19 harus mengikuti peraturan yang ada usai tersingkir di Piala AFF U-19 2022. Bahkan mereka menyamakan nasib anak asuh Shin Tae-yong seperti Italia di Euro 2004 silam.
Timnas Indonesia U-19 kalah saing dari Vietnam U-19 dan Thailand U-19 di fase grup Piala AFF U-19 2022. Garuda Nusantara kalah head to head dari dua negara tersebut.
Sebab, timnas Indonesia U-19 hanya mampu imbang 0-0 melawan Vietnam U-19 dan Thailand. Padahal anak asuh Shin Tae-yong punya poin yang sama 11 angka serta unggul selisih gol +15.
Namun, timnas Indonesia U-19 harus tersingkir karena di pertandingan lain Vietnam U-19 vs Thailand U-19 berakhir imbang dengan skor 1-1. Jadi selisih gol yang dibuat Garuda Nusantara tidak berarti.
Media Vietnam kemudian menyindir bahwa waturan turnamen sudah sejak awal diumumkan. Timnas Indonesia U-19 disebut sudah mengerti dan hanya menyalahkan aturan buntut tidak bisa lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.
"Anehnya aturan itu ada di awal turnamen dan tentu saja mereka mengerti itu. Tidak memiliki pendapat, menerima permainan, menerima aturan permainan," tulis laporan Lao Dong dinukil pada Rabu (13/7/2022).
"Timnas Indonesia U-19 tidak bisa keluar dari posisi itu, sehingga dari pihak yang salih pelatih hanya menjawab kekesalannya," imbuhnya.
Media Vietnam itu menambahkan bahwa Indonesia punya posisi seperti Italia yang gagal lolos di Euro 2004 silam. Kala itu Gli Azzurri tak bisa lolos dari fase grup karena kalah saing dari Swedia dan Denmark.
Seperti timnas Indonesia U-19, Italia juga punya poin sama dari Swedia dan Denmark, lima angka. Namun, mereka kalah head to head dan selisih gol juga.
"Indonesia bisa membandingkan diri dengan Italia saat menghadapi situasi menyakitkan Swedia dan Denmark yang seri untuk menyingkirkan mereka di babak grup Euro 2004. UEFA juga punya aturan yang ditentukan demikian dan tidak menyelidiki apakah hasil imbang 2-2," lanjut laporan media Vietnam tersebut..
Namun, ada perbedaan jika melihat jalannya pertandingan. Sebab, Swedia bisa menyamakan kedudukan dengan perjuangan keras yang lahir di menit ke-89.
Di sisi lain, ketika pertandingan Vietnam U-19 vs Thailand U-19 kedua tim sudah bermain imbang di menit ke-75. Sayangnya keduanya lalu mengendorkan intensitas pertandingan dan dianggap tak sportif.
Tag
Berita Terkait
-
Pelatih Malaysia U-19 Sebut Vietnam U-19 Diuntungkan Jelang Semifinal Piala AFF U-19 2022
-
Suporter Indonesia Bakal Intimidasi Vietnam U-19, Dinh The Nam Ketakutan
-
Tanggapi Desakan Indonesia Mundur dari AFF, Begini Respons Berkelas Fakhri Husaini
-
Pelatih Malaysia U-19 Soroti Timnas Indonesia U-19 yang Salah Sendiri Heboh Sendiri
-
Alhamdulillah, Operasi Hidung Ronaldo Kwateh Berjalan Lancar
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Piala AFF 2026 Digelar Saat Liga Eropa Libur, Timnas Indonesia Bisa Turunkan Skuad Penuh!
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025