Suara.com - Timnas Indonesia U-16 terus melakukan persiapan jelang tampil di Piala AFF U-16 2022. Meski demikian, tim Merah Putih disebut masih menyisakan banyak kekurangan yang harus segera diperbaiki.
Piala AFF U-16 2022 akan berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul dan Maguwoharjo, Sleman mulai 31 Juli. Timnas Indonesia U-16 berada di Grup A bersama Vietnam, Filipina, dan Singapura.
Saat ini, training camp (TC) yang dilakukan Timnas Indonesia U-16 sudah masuk pekan ketiga. Untuk minggu ketiga ini, latihan lebih fokus menambal kekurangan tim.
Menurut pelatih Bima Sakti, skuad Garuda Asia masih memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan. Aspek bertahan, menyerang, transisi dan bola mati harus ditingkatkan.
"Ada beberapa kelemahan akan kita perbaiki untuk sisa persiapan minggu ini. Untuk defending, attacking, transisi positif dan negatif akan kita koreksi dan perbaiki lagi," kata Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti dilansir dari laman PSSI, Rabu (27/7/2022).
"Tentunya set-piece, attack maupun defend akan kita benahi agar bisa lebih baik," jelas lelaki yang pernah bermain untuk Persegres Gresik United itu.
Pada laga pertama, Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi Filipina di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada 31 Juli 2022. Kemudian, bersua Singapura pada 3 Agustus.
Adapun Vietnam menjadi penantang terakhir Timnas Indonesia U-16 di Grup A pada 6 Agustus mendatang. Bermain di kandang, Bima berharap anak asuhannya bisa memanfaatkan keadaan.
"Saya berharap tim ini lebih siap dalam mengarungi turnamen Piala AFF U-16," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Tampil Bagus Setelah Dua Uji Coba, Timnas Indonesia U-16 Semakin Yakin Tatap Piala AFF U-16 2022
-
Profil Timnas Putri Indonesia U-18, Tim Besutan Rudy Eka Priyambada yang Menjadi Sorotan
-
3 Jebolan Timnas U-16 Juara AFF 2018 yang Pernah Dipanggil Timnas Senior
-
Deretan Legenda Sepakbola Indonesia yang Kini Mengabdi di Timnas Indonesia U-16
-
Soroti Pernyataan Bima Sakti, Media Vietnam Sesumbar Bakal Jegal Timnas Indonesia U-16
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?