Suara.com - Komite Eksekutif (Exco) PSSI memutuskan mempercepat Kongres Pemilihan melalui mekanisme Kongres Luar Biasa (KLB) setelah mendapat desakan dari dua anggota yakni Persebaya Surabaya dan Persis Solo.
Meski belum memenuhi statuta yakni sekurangnya 2/3 anggota yang mengusulkan, Exco PSSI mengabulkan usulan Persebaya dan Persis Solo dengan berbagai pertimbangan.
Keputusan mempercepat KLB didapat setelah digelarnya rapat emergency yang diikuti 12 Exco, Jumat (28/10/2022) malam. KLB digelar agar tidak terjadi perpecahan dalam anggota PSSI.
"Sesuai pasal 34 statuta PSSI tentang KLB, seharusnya sekurang-kurangnya 2/3 dari delegasi yang mewakili anggota PSSI mengajukan permintaan secara tertulis," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dilansir dari kanal YouTube PSSI.
"Namun, Exco PSSI memutuskan percepat KLB dengan memerhatikan surat yang dikirim dua anggota. Hal ini dikarenakan Exco PSSI tak ingin ada perpecahan anggota," sambungnya.
Meski sudah dipercepat, KLB tidak bisa berlangsung dalam waktu singkat. Ada beberapa tahapan yang harus dilalui sebelum pemilihan kepengurusan baru dilakukan.
Setidaknya butuh tiga bulan untuk persiapan sebelum KLB benar-benar berlangsung. Diprediksi KLB bisa bergulir pada Februari 2023.
"Tahapan Kongres Luar Biasa akan kami mulai dari berkirim surat pemberitahuan kepada FIFA berisi usulan Kongres," terangnya.
"Surat pemberitahuan kepada FIFA tersebut akan kami sebarluaskan kepada rekan-rekan media pada hari Senin 31 Oktober 2022," pungkasnya.
Baca Juga: Masih Buram, PSSI Belum Juga Bisa Pastikan Nasib Kelanjutan Liga 1
Berita Terkait
-
PSSI Usulkan Percepat KLB ke FIFA, Iwan Bule Lengser?
-
Resmi! Iwan Bule Pastikan PSSI Segera Gelar KLB usai Didesak Persebaya dan Persis Solo
-
PSSI: Pembinaan Sepak Bola Usia Dini Jadi Prioritas
-
Mantan Anggota Komite Etik FIFA Sebut KLB PSSI Bukan Solusi, Malah Bisa Berdampak Negatif
-
Pengambilan Sumpah WNI Sandy Walsh dan Jordi Amat Belum Jelas, Piala AFF Belum Tentu Main
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah