Suara.com - Real Madrid makin sulit mengejar Barcelona dalam persaingan gelar juara Liga Spanyol. Sebab Real Madrid terbaru dikalahkan Villarreal 2-3 di Santiago Bernabeu dalam pertandingan pekan ke-28 Liga Spanyol, Sabtu waktu setempat (Minggu dini hari WIB).
Mereka menempati peringkat dua klasemen setelah mengumpulkan 59 poin, tertinggal 12 poin dari rival mereka.
Sementara itu Villarreal menempati peringkat lima setelah mengoleksi 47 poin, demikian catatan laman resmi LaLiga.
Real sempat unggul terlebih dahulu berkat gol bunuh diri Pau Torres.
Villarreal kemudian menyamakan kedudukan melalui gol Samuel Chukwueze sebelum gol Vinicius Junior membuat Madrid kembali memimpin.
Villarreal kemudian membalas dengan mencetak dua gol dalam kurun waktu 10 menit dari pemain pengganti Jose Luis Morales dan Chukwueze.
Gol pertama terjadi pada menit ke-16. Marco Asensio melepaskan umpan yang salah diantisipasi Pau Torres hingga masuk ke gawang sendiri. Skor menjadi 1-0.
Villarreal menyamakan kedudukan pada menit ke-30. Giovanni Lo Celso melepaskan umpan terobosan ke Chukwueze di depan kotak penalti.
Dia kemudian melewati Nacho Fernandez sebelum melepaskan sepakan yang tidak bisa dihentikan kiper Thibaut Courtois. Kedudukan menjadi 1-1.
Baca Juga: Prediksi Real Madrid vs Villarreal di LaLiga: Head to Head, Skor dan Link Live Streaming
Jelang berakhirnya babak pertama, Villarreal sempat mengancam gawang Courtois lewat tendangan Juan Foyth ke sudut bawah gawang. Namun, kiper Real Madrid itu masih bisa menepisnya.
Babak pertama berakhir dengan skor imbang 1-1.
Real Madrid kembali unggul pada awal babak kedua atau tepatnya pada menit ke-48 berkat Vinicius.
Setelah menerima umpan Dani Cebellos, penyerang asal Brasil itu lolos dari penjagaan pemain Villarreal sebelum membobol gawang Pepe Reina. Tim tuan rumah unggul 2-1.
Villarreal mampu bangkit menjelang akhir pertandingan. Mereka menyamakan skor menjadi 2-2 pada menit ke-70 lewat tendangan Luis Morales di kotak penalti.
Tim berjuluk Kapal Selam Kuning berbalik unggul sepuluh menit kemudian.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Legenda Sassuolo Puji Setinggi Langit Performa Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes
-
Andy Robertson Beri Sinyal Tinggalkan Liverpool Musim Panas 2026
-
Prediksi Skor Manchester United vs Manchester City: Ujian Berat Michael Carrick di Derby Manchester
-
Miliano Jonathan Resmi Gabung Excelsior: Berharap Dapat Menit Bermain
-
Lolos Otomatis, Timnas Indonesia U-17 Masuk Pot 2 Drawing Piala Asia U-17 2026
-
Menerka Taktik Carrick Hadapi Pep Guardiola: Kunci Erling Haaland, Mainkan Maguire
-
Pelatih Thailand Senang Tidak Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
-
Kata-kata Thomas Frank usai Pelatih Keturunan Indonesia Gabung ke Tottenham Hotspur
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
Pemain Keturunan Indonesia Jayden Oosterwolde Divonis Penjara 1 Tahun 4 Bulan