- John Heitinga, pelatih keturunan Indonesia, resmi menjadi asisten pelatih Tottenham Hotspur di bawah Thomas Frank.
- Kepindahan ini terjadi dua bulan setelah ia dipecat dari Ajax Amsterdam dan sempat dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
- Pengalaman Heitinga sebagai bek elite dan staf pelatih sebelumnya dinilai penting untuk meningkatkan aspek pertahanan tim.
Suara.com - Pelatih keturunan Indonesia, John Heitinga, akhirnya kembali ke Premier League hanya dua bulan setelah masa kepelatihannya bersama Ajax Amsterdam berakhir dengan pahit.
Menariknya, Heitinga sempat dirumorkan menjadi salah satu calon pelatih Timnas Indonesia pengganti Patrick Kluivert. Meski pada akhirnya PSSI menjatuhkan pilihan kepada John Herdman sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia.
Tottenham Hotspur secara resmi mengumumkan bahwa mantan bek timnas Belanda itu bergabung ke staf pelatih Thomas Frank sebagai asisten pelatih tim utama.
Kepulangan Heitinga ke Inggris menandai babak baru dalam karier kepelatihannya, setelah sebelumnya dipecat Ajax hanya lima bulan sejak ditunjuk sebagai pelatih kepala pada Mei 2025.
Penunjukan ini sekaligus menjadi upaya Heitinga membangun kembali reputasinya di level tertinggi sepak bola Eropa.
Dalam pernyataan resmi klub, Thomas Frank menyambut antusias kedatangan Heitinga dan menilai pengalamannya akan memberikan dampak besar bagi Tottenham, khususnya dalam aspek pertahanan.
“John adalah tambahan yang luar biasa untuk staf kepelatihan kami. Kemampuan, kepribadian, dan karakternya akan memberi nilai tambah besar, baik di dalam maupun di luar lapangan,” ujar Frank.
Frank juga menyoroti rekam jejak Heitinga sebagai mantan pemain bertahan elite yang pernah merasakan kerasnya Premier League selama lima tahun, serta pengalamannya bersama tim nasional Belanda.
“Sebagai mantan bek, salah satu tanggung jawab utamanya adalah meningkatkan kualitas pertahanan tim. Ia membawa pengalaman kepelatihan dan manajerial dari berbagai level, yang akan sangat membantu kami ke depan,” lanjutnya.
Baca Juga: Prediksi Skor Nottingham Forest vs Arsenal: Ujian Berat The Tricky Trees Hadapi Pemuncak Klasemen
Sebelum kembali ke Tottenham, Heitinga sempat menjadi asisten Arne Slot saat Liverpool menjuarai Premier League musim 2024/2025.
Ia juga pernah menjadi bagian dari staf pelatih di Liverpool dan West Ham United, sehingga atmosfer sepak bola Inggris bukan hal asing baginya.
Kontributor: M. Faqih
Berita Terkait
-
Prediksi Skor Nottingham Forest vs Arsenal: Ujian Berat The Tricky Trees Hadapi Pemuncak Klasemen
-
Prediksi Skor Chelsea vs Brentford: Debut Rosenior di Liga Inggris Diuji
-
Senne Lammens Dianggap Belum Layak Jadi Kiper Nomor Satu MU, Carrick Punya Pekerjaan Berat
-
Ogah Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Pelatih Keturunan Ini Justru Merapat ke Tottenham Hotspur
-
Cedera Hamstring, Penyerang Tottenham Richarlison Menepi 7 Pekan
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
Pemain Keturunan Indonesia Jayden Oosterwolde Divonis Penjara 1 Tahun 4 Bulan
-
Prediksi Skor Nottingham Forest vs Arsenal: Ujian Berat The Tricky Trees Hadapi Pemuncak Klasemen
-
Breaking News! Persija Jakarta Rekrut Penyerang Tajam Maroko
-
Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Pelatih Singapura Antusias Sambut Tantangan
-
Fajar Fathurrahman: Insyaallah Persija Juara
-
Prediksi Skor Chelsea vs Brentford: Debut Rosenior di Liga Inggris Diuji
-
Keren! Bintang Timnas Indonesia U-17 Gabung Tim Amerika Serikat
-
Prediksi Skor Liverpool vs Burnley: Wajib Menang di Anfield, The Reds Pantang Imbang Lagi
-
Siapa Wandi Wanandi? Orang Indonesia Pertama yang Jadi Investor Klub Liga Jepang