Suara.com - Berikut perbedaan Timnas Indonesia U-22 asuhan Indra Sjafri dengan Shin Tae-yong saat tampil di ajang SEA Games. Tim asuhan Indra dinilai punya banyak keunggulan.
Ada sejumlah statistik yang membuktikan Timnas Indonesia U-22 era Indra Sjafri di SEA Games 2023 mampu mencatatkan prestasi yang lebih baik ketimbang skuad arahan Shin Tae-yong di SEA Games 2021.
Berikut Suara.com menyajikan lima perbedaan Timnas Indonesia U-22 di bawah asuhan Indra Sjafri dan Shin Tae-yong di SEA Games 2021 dan 2023.
1. Produktivitas Gol
Timnas Indonesia U-22 asuhan Indra Sjafri di SEA Games 2023 berpotensi melampaui catatan skuad Garuda Muda arahan Shin Tae-yong di edisi sebelumnya soal produktivitas gol.
Sebab, hanya dari tiga laga, skuad asuhan Indra Sjafri sudah mencetak 11 gol. Jumlah ini memang menyamai torehan edisi sebelumnya yang hanya bisa menghasilkan jumlah yang sama pada empat laga fase grup.
2. Catatan Kebobolan
Catatan positif Timnas Indonesia U-22 lainnya pada SEA Games kali ini ialah aspek pertahanan yang belum kebobolan dari tiga pertandingan awal.
Padahal, jika dibandingkan edisi sebelumnya, skuad Garuda Muda asuhan Shin Tae-yong sudah kebobolan lima gol dari empat pertandingan fase penyisihan grup.
Baca Juga: Kiprah Malaysia di SEA Games 2023: Sesumbar ke Final, Tersingkir di Fase Grup
3. Daftar Top Skor
Saat skuad Garuda Muda masih berada di bawah asuhan Shin Tae-yong, dua nama yang menjadi top skor di SEA Games 2021 ialah Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman yang sama-sama mengemas tiga gol.
Namun, pada edisi kali ini, muncul nama pemain mengejutkan, yakni Fajar Fathur Rahman, yang sudah mencetak empat gol dari tiga pertandingan. Dia sukses mengungguli Ramadhan Sananta yang menghasilkan tiga gol.
4. Kemenangan Terbesar
Pada SEA Games 2023 ini, rekor kemenangan terbesar yang diraih Timnas Indonesia ialah laga melawan Myanmar yang berakhir dengan skor 5-0.
Sedangkan pada edisi sebelumnya saat diasuh Shin Tae-yong, kemenangan dengan skor paling mencolok yang dicatatkan skuad Garuda Muda ialah saat berjumpa Timor Leste. Saat itu, Indonesia menang 4-1.
Berita Terkait
-
Catatan Plus Timnas Indonesia U-22 Hingga Penyisihan Grup SEA Games 2023
-
Murah Meriah Fasilitas Ruang Ganti Timnas Indonesia di SEA Games 2023, Gantungan Baju Diklaim Cuma Rp1.200!
-
Heboh Ruang Ganti Timnas Indonesia di SEA Games 2023 Pakai Kursi Kondangan
-
SEA Games 2023: Media Vietnam Tuding Pelatih Malaysia Salahkan Tuhan karena Kalah
-
Kiprah Malaysia di SEA Games 2023: Sesumbar ke Final, Tersingkir di Fase Grup
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
Terkini
-
Kata-kata Sedih Emil Audero Tak Bisa Perkuat Timnas Indonesia Hadapi Arab Saudi dan Irak
-
Erling Haaland Diprediksi Lompati Rekor Alan Shearer, Bisa Cetak 400 Gol
-
Senne Lammens Ketar-ketir, Manchester United Masih Ingin Rekrut Emiliano Martinez
-
Patrick Kluivert Coret 6 Pemain Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi
-
Kisah Kiper Medan Berjuluk Macan Tutul, Dari Permalukan Pele Hingga Terlibat Kasus Suap
-
John Heitinga Babak Belur di Ajax, Nama Gerald Vanenburg Terseret, Kok Bisa?
-
Duduk Perkara Malaysia Palsukan Asal-usul 7 Pemain Naturalisasi, Dibongkar dan Disanksi FIFA
-
Jadwal Pertandingan Grup Neraka Zona Eropa Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Amankan Klasemen?
-
Paspor Dicuri, Memphis Depay Telat Gabung Timnas Belanda
-
Performa Impresif Kevin Diks Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi