Suara.com - Mantan bek sayap, Manchester City Benjamin Mendy resmi bergabung dengan klub Ligue 1 atau Liga Prancis, Lorient dengan status free transfer. Mendy dikontrak dua tahun, seperti dilansir dari laman resmi Lorient, Rabu (19/7/2023).
"Setelah memenuhi pemeriksaan medis tradisional, Benjamin Mendy - juara dunia (Piala Dunia) 2018, pemenang Liga Inggris empat kali di bawah warna Manchester City, dan juara Ligue 1 Prancis dengan AS Monaco - datang untuk memperkuat skuad Lorient untuk musim baru ini," demikian pernyataan Lorient.
Kontrak pemain berkebangsaan Prancis itu dengan Manchester City telah habis pada Juni 2023 dan tidak diperpanjang oleh klub.
Sebelumnya, Mendy yang didakwa atas satu kasus pemerkosaan dan satu dakwaan percobaan pemerkosaan dinyatakan tidak bersalah oleh Juri Pengadilan Chester Crown pada awal Juli ini.
Mendy juga dibebaskan dari enam tuduhan pemerkosaan di persidangan pertamanya pada Januari.
Pada 2017, Mendy memecahkan rekor sebagai bek termahal di dunia saat didatangkan Manchester City dari AS Monaco dengan banderol 52 juta pounds.
Bersama dengan Manchester City, Mendy telah tampil sebanyak 50 kali dan mencatatkan dua gol di semua kompetisi.
Mendy terakhir kali merumput di lapangan pada Agustus 2021 saat Manchester City bertemu dengan Tottenham Hotspur di Premier League.
Pemain berusia 29 tahun itu berpeluang merumput kembali saat Lorient menjajal Bournemouth dalam ajang pramusim, 5 Agustus nanti.
Baca Juga: Barcelona Resmi Datangkan Jangkar Pengganti Sergio Busquets, Diboyong dari Girona
Berita Terkait
-
Erling Haaland Buka Suara Soal Duel Panas Lawan Mancini: Dia Bikin Kesal!
-
Manchester City Sodorkan Rp1,7 Triliun untuk Arda Guler, Real Madrid: Gak Dijual!
-
Tijjani Reijnders Yakin AC Milan Juara Liga Italia Serie A
-
Pernah Dilirik Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Pensiun di Usia 19 Tahun
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
32 Negara Sudah Lolos! Peta Persaingan Tiket Piala Dunia 2026 Makin Panas
-
Rp288 Miliar! Harga yang Dibayar Neymar untuk Kuasai Nama Pele
-
Kadek Arel: Timnas Indonesia U-22 Penuh 'Lubang' Usai Dibantai Mali, Apa Perbaikannya?
-
Cara Ruben Amorim Bikin Harry Maguire Muak dan Ingin Cabut dari Old Trafford
-
Liverpool Resmi Ditinggal Mohamed Salah pada Desember 2025
-
Erling Haaland Buka Suara Soal Duel Panas Lawan Mancini: Dia Bikin Kesal!
-
Bakat Muda Jawa-Belanda, Pemain Keturunan Indonesia Ikai Muhamad Torehkan 12 Gol!
-
Jurgen Klopp Comeback: Punya Pekerjaan Baru di Piala Dunia 2026
-
Apa Rahasia Timnas Norwegia Bisa Lolos ke Piala Dunia Setelah Absen 27 Tahun?
-
Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026, Pelatih Timnas Nigeria Klaim Kongo Pakai Ilmu Santet