Suara.com - Klub Liga Prancis AS Monaco resmi mendapatkan Folarin Balogun dari Arsenal. Striker timnas Amerika Serikat ini dikontrak Monaco selama lima tahun sampai Juni 2028.
“AS Monaco dengan bangga mengumumkan kedatangan striker Folarin Balogun dari Arsenal,” tulis pengumuman resmi klub AS Monaco, Kamis (31/8/2023) seperti dimuat Antara.
Pakar tranfser Fabrizio Romano melalui Twitter-nya mengabarkan Monaco menebus Balogun dari The Gunners dengan biaya keseluruhan yang termasuk add-ons berjumlah 40 juta euro atau sekitar Rp 662 miliar.
Balogun menjadi pemain asal Amerika Serikat kedua yang memperkuat Monaco setelah Freddy Adu pada 2008.
Bergabung dengan Monaco membuat striker 22 tahun itu kembali ke Liga Prancis, kompetisi yang membuat namanya melambung karena pada musim lalu ia mencetak 22 gol dan tiga assist selama satu musim membela Stade Reims, demikian dilansir dari Transfermarkt.
“Hai penggemar, ini Balogun. Saya sangat senang bergabung dengan AS Monaco. Tidak sabar untuk bertemu Anda akhir pekan ini,” ucap Balogun setelah diperkenalkan menjadi pemain baru Monaco.
Selama di Arsenal, Balogun gagal tampil apik karena hanya melesatkan 2 gol dan 1 assist dari 10 penampilan di semua ajang.
Kariernya bersama tim yang bermarkas di Stadion Emirates itu sudah dua kali dipinjamkan yaitu di Middlesbrough FC dan Stade Reims. Namun, dua kali masa peminjamannya masih gagal meyakinkan pelatih Mikel Arteta untuk menjadikannya juru gedor utama.
Pada musim ini, ia juga masih kalah bersaing dengan tiga striker tim Meriam London yaitu Eddie Nketiah, Leandro Trossard, dan Gabriel Jesus.
Baca Juga: Timnas Indonesia Hadapi Turkmenistan di FIFA Matchday, 3 Klub Top Liga 1 Ini Tak Ikut Sumbang Pemain
Bersama Les Rouge et Blanc, julukan Monaco, striker bertinggi 1,78 meter itu menjadi rekrutan kelima klub pada musim panas ini setelah Philipp Kohn (RB Salzburg), Wilfried Singo (Torino), Mohammed Salisu (Southampton), dan Denis Zakaria (Juventus)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah
-
AC Milan Geser Inter Milan dari Puncak Klasemen Usai Tekuk Cagliari Lewat Gol Tunggal Leao
-
Brennan Johnson Resmi Gabung Crystal Palace Pecahkan Rekor Transfer Termahal
-
Pascal Gross Resmi Kembali ke Brighton dari Borussia Dortmund dengan Kontrak Permanen
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road