Suara.com - Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic menilai kekalahan 0-2 timnya oleh Paris Saint-Germain (PSG) pada laga pertama babak penyisihan Grup F Liga Champions 2023/2024 di Parc des Princes, Rabu WIB, karena anak-anak asuhnya terlalu mudah kehilangan bola.
Dilansir dari Sofascore, pada laga itu Dortmund hanya memiliki akurasi umpan 77 persen dari 315 umpan yang dilakukan.
Hal ini tentu berbeda jauh dari tim tuan rumah yang memiliki akurasi umpan yang sangat baik yaitu 90 persen dari 690 umpan yang dilakukan.
“Kami sering kehilangan bola padahal tidak perlu. Ketika Anda memenangkan bola tetapi memberikannya setelah tiga detik, itu membuat segalanya menjadi lebih sulit,” kata Terzic, dilansir dari laman resmi klub, Rabu.
Akurasi umpan yang buruk membuat klub berjuluk Die Borussen itu hanya memiliki 32 persen penguasaan bola dan hanya memiliki satu tendangan tepat sasaran. Hal ini membuat mereka tidak bisa berbuat banyak selama pertandingan dan tidak dapat membalas dua gol PSG yang dilesatkan oleh Kylian Mbappe dan Achraf Hakimi.
Sementara itu, hal yang sama juga dikatakan oleh Emre Can dimana pesepak bola 29 itu mengatakan sebenarnya timnya bisa memainkan sepak bola yang lebih baik.
“Kami sering mengejar bola. Kami bertahan dengan baik di babak pertama, namun kehilangan bola terlalu cepat setelah kami memenanginya. Kami bisa memainkan sepakbola yang lebih baik. Kami bisa menggerakkan bola dengan lebih baik,” kata Can.
Atas kekalahan ini, Dortmund harus puas menjadi juru kunci klasemen sementara Grup F, di bawah PSG (3 poin), Newcastle United (1 poin), dan AC Milan (1 poin).
Pada laga Liga Champions selanjutnya, Dortmund akan bermain sebagai tuan rumah di Signal Iduna Park, ketika meladeni tim tamu AC Milan pada 5 Oktober.
Baca Juga: Intip 5 Fakta Menarik Jelang Duel Arsenal vs PSV Eindhoven di Liga Champions
Berita Terkait
-
Barcelona Pesta Gol di Laga Perdana Liga Champions, Xavi Hernandez: Ini Permainan Terbaik Sejak Saya Jadi Pelatih
-
Kebobolan 10 Gol dari 5 Pertandingan, Andre Onana Akui Sulit Gantikan David de Gea di Manchester United
-
Bayern vs Manchester United: Rashford dan Hojlund Diharap Bisa Segera Sefrekuensi, Ubah Nasib Setan Merah
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah
-
AC Milan Geser Inter Milan dari Puncak Klasemen Usai Tekuk Cagliari Lewat Gol Tunggal Leao
-
Brennan Johnson Resmi Gabung Crystal Palace Pecahkan Rekor Transfer Termahal
-
Pascal Gross Resmi Kembali ke Brighton dari Borussia Dortmund dengan Kontrak Permanen
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona