Suara.com - Arema FC mengejar tiga poin kemenangan menghadapi PSS Sleman agar tim tuan rumah bisa keluar dari zona degradasi pada pekan ke-14 BRI Liga 1 2023/2024.
“Kami berikan yang terbaik karena pertandingan nanti itu penting. Kami butuh poin, butuh menang untuk keluar dari posisi sekarang,” kata Pelatih Kepala Arema FC Fernando Valente di sela jumpa pers pertandingan melawan PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Jumat seperti dimuat Antara.
Ia mengaku selama seminggu terakhir melakukan banyak perbaikan terutama dari sisi taktik permainan.
Namun, ia tidak secara spesifik membeberkan strategi permainan yang sudah dievaluasi tim.
“Dalam sepak bola selalu demikian, mencoba seimbang, kadang menang, kadang kalah. Kami tidak boleh kalah dinamika dan membutuhkan ide secara kolektif. Kami banyak belajar dari semua pertandingan,” imbuh pelatih baru asal Portugal itu.
Sementara itu, pemain Arema Gustavo Almeida mengaku timnya sudah bekerja keras untuk latihan termasuk latihan terakhir sebelum laga melawan PSS Sleman di Stadion Samudera, Kuta.
Tak hanya itu, tim Singo Edan akan memberikan persembahan terbaik kepada suporter untuk meraih poin kemenangan sekaligus menjadi pengingat setahun tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang pada 1 Oktober 2022 saat laga mempertemukan Arema FC dan Persebaya Surabaya.
“Kami menyesali tragedi itu tapi itu jangan sampai mempengaruhi perjalanan untuk masa depan. Kami tahu cara terbaik mengingat tragedi itu adalah dengan menang. Saya harap bisa menang (lawan PSS Sleman),” katanya.
“Minggu ini kami bekerja keras latihan. Semua pemain tahu apa yang harus dilakukan besok, kami berusaha meraih tiga poin,” katanya.
Arema FC akan menjamu PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar pada Sabtu (30/9/2023) pukul 20.00 WITA.
Arema FC saat ini mengantongi 10 poin dengan menduduki posisi ke-16 dari 18 klub yang berpartisipasi di kompetisi kasta teratas klasemen sementara Liga 1 Indonesia.
Sedangkan PSS Sleman berada di posisi ke-10 dengan capaian 18 poin.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Barito Putera vs RANS Nusantara FC di BRI Liga 1, Segera Berlangsung
-
Barito Putera Jamu RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan Minta Bagus Kahfi Dkk Bermain Lepas
-
Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke-14 Lengkap: Ada Super Big Match Madura United vs Borneo FC
-
Angin-anginan, Ini 3 Tim Elite yang Masih Inkonsisten di BRI Liga 1 2023/2024
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Siapa Asisten Pelatih Lokal Dampingi John Herdman?
-
Zidane hingga Southgate, 7 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United Versi Media Inggris
-
Dipecat Manchester United, Legenda Liverpool Sebut Ruben Amorim Gak Kompeten
-
Darren Fletcher Mantan Pemain Keempat yang Jadi Pelatih Sementara Manchester United
-
Profil Pemilik Putra Jaya Pasuruan, Klub yang Viral Pemain Tendang Dada Lawan
-
Emil Audero Lebih Menonjol dari David de Gea dalam Laga Cremonese vs Fiorentina
-
Apa Penyebab Pelatih Manchester United Ruben Amorim Dipecat?
-
6 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United: Dari Xavi hingga Enzo Maresca
-
John Herdman Diberi Target Berjenjang Demi Hasil Maksimal Efektif
-
Polemik Gaji John Herdman: Shin Tae-yong Sampai Terseret-seret, Kluivert Jadi Musuh Bersama