Suara.com - Berikut jadwal Liga Champions 2023-2024 malam ini, Selasa hingga Rabu (25/10/2023) dini hari WIB yang akan menyajikan sebagian rangkaian matchday ketiga fase grup. Ada Inter Milan vs RB Salzburg, Manchester United vs Copenhagen hingga Sevilla menjamu Arsenal.
Inter Milan akan menjamu wakil Austria, Sazburg dalam matchday ketiga Grup D. Pertandingan akan berlangsung di San Siro, Selasa (24/10/2023) pukul 23.45 WIB.
Di laga lain, Manchester United akan menjamu Copenhagen dalam matchday ketiga Grup A di Old Trafford pada Rabu (25/10/2023) pukul 02.00 WIB.
Setan Merah menatap laga ini dengan tekanan hebat lantaran untuk sementara menduduki dasar klasemen Grup A usai kalah beruntun dalam dua matchday pertama.
Manchester United kalah 3-4 dari Bayern Munich sebelum dikejutkan oleh Galatasaray yang melakoni comeback untuk mengalahkan mereka 3-2 di Old Trafford.
Sementara dari Grup B, duel Sevilla vs Arsenal akan berlangsung di Ramon Sanchez Pizjuan pada Rabu (25/10/2023) pukul 02.00 WIB.
Kedua tim menatap laga ini dengan modal berbeda. Sevilla tak pernah menang dalam empat laga terakhirnya di semua kompetisi, sementara Arsenal lebih konsisten dengan tiga kemenangan.
Dalam dua matchday pertama Grup B Liga Champions 2023-2024, Sevilla juga belum meraih kemenangan di mana mereka cuma dua kali imbang kontra Lens (1-1) dan PSV Eindhoven (2-2).
Di sisi lain, Arsenal mencatatkan satu kemenangan dan sekali kalah dalam dua matchday pertama Grup B. Mereka menghajar PSV 4-0, sebelum secara mengejutkan takluk 1-2 dari Lens yang kini memuncaki klasemen dengan emapt poin.
Baca Juga: Mikel Arteta Merasa Sudah Cukup Arsenal Bisa Tahan Imbang Chelsea Setelah Hampir Kalah
Berikut Jadwal Liga Champions Malam Ini, 24-25 Oktober 2023 (WIB)
Selasa, 24 Oktober
23.45 Galatasaray vs Bayern Munich
23.45 Inter vs Salzburg
Rabu, 25 Oktober
02.00 Union Berlin vs Napoli
02.00 Sevilla vs Arsenal
02.00 Braga vs Real Madrid
02.00 Lens vs PSV
02.00 Benfica vs Real Sociedad
02.00 Man United vs Copenhagen
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester United vs FC Copenhagen di Liga Champions
-
Erik ten Hag: Kemenangan Lawan Copenhagen Harga Mati untuk Manchester United!
-
Manchester United vs FC Copenhagen: Setan Merah Ngotot Menang untuk Mendiang Sir Bobby Charlton
-
Akrab dengan Liga Champions Eropa, Sinyal Kevin Diks Dinaturalisasi Timnas Indonesia Semakin Menguat
-
Raphael Varane Cuma Bek Medioker, Harry Maguire Dianggap Lebih Berkontribusi untuk Manchester United
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun