Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll memuji mental bertanding anak asuhannya usai mengalahkan PSM Makassar dalam laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (4/11/2023) malam WIB. Persija menang dengan skor 3-2 di laga itu.
Persija bisa dibilang hampir gagal memenangi pertandingan. Bagaimana tidak, ketika unggul 2-0 terlebih dahulu, PSM mampu menyamakan kedudukan dalam waktu singkat.
Untungnya, Witan Sulaeman menjadi pahlawan usai mencatatkan namanya di papan skor sekaligus memastikan kemenangan Persija 3-2. Di luar itu, Macan Kemayoran dianggap Doll bermain cukup baik.
"Saya paham betul melawan PSM selalu sulit, terlebih kami harus menempuh perjalanan naik pesawat dan bis dengan total waktu lima jam lebih. Maka dari itu kami tidak mau pulang dengan tangan kosong," kata Thomas Doll dalam konferensi pers usai laga.
“Saya pikir mental berbicara pada laga ini karena kami mampu mencetak gol ketiga. Saya sangat senang melihat bagaimana tim bermain melawan PSM,” sambungnya.
Kemenangan atas PSM memutus catatan negatif Persija yang tak pernah mendapat tiga poin dari lima laga terakhir. Tim kesayangan Jakmania itu kini tinggal mematahkan hasil buruk saat berlaga di kandang sendiri.
Tambahan tiga poin ini membuat Persija naik ke posisi sembilan klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 23 poin. Sedangkan PSM Makassar masih ada di peringkat 13 dengan 22 poin.
Berikutnya Persija akan melawan Persikabo 1973 pada 9 November di Stadion patriot Candrabhaga, Bekasi. Tiga poin tentu harus didapatkan tim kesayangan Jakmania itu.
Baca Juga: Rumor Transfer BRI Liga 1: Persija Barter Witan Sulaeman dengan Ze Valente
Berita Terkait
-
Thomas Doll Ungkap Faktor yang Bikin Persija Pantas Menang atas PSM Makassar
-
Gerah Sering Dirugikan Wasit, Dewa United Ajukan Protes ke PSSI
-
Persija Bungkam PSM Makassar, Thomas Doll Angkat Topi untuk Witan Sulaeman
-
Ironi Stefano Lilipaly, Diacuhkan Timnas Indonesia meski Lagi Ganas-ganasnya di BRI Liga 1
-
Komdis PSSI Denda Persija Jutaan Rupiah, Thomas Doll Dapat Peringatan Keras!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Tak Hanya Roy Keane, Giliran Paul Scholes Tak Setuju Carrick Dipermanenkan Manchester United
-
Jadi Pemain Paling Diremehkan di Dunia, Harry Maguire Banjir Pujian Usai MU Kalahkan Arsenal
-
Mantan Anak Asuh John Herdman Makin Gacor, Kenapa Juventus Masih Cari Striker Baru?
-
Kepindahan Pemain Keturunan Filipina ke PSG Buat Ruang Ganti Barcelona Memanas, Hansi Flick Meradang
-
Eks ADO Den Haag Jalani Proses Naturalisasi, Siap Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Skor Napoli vs Chelsea: Misi Hidup Mati Pasukan Antonio Conte Lawan Mantan Klub
-
Barcelona Gerak Cepat untuk Fermin Lopez, Pagari Kontrak Hingga 2031
-
Perkuat Pertahanan, Persis Solo Resmi Datangkan Eks Pemain Lecce
-
Profil Dro Fernndez: Pemain Keturunan Filipina Jebolan La Masia yang Diikat Kontrak Panjang PSG
-
Pemain Keturunan Filipina Dro Fernandez Resmi ke PSG Diikat Kontrak 4,5 Tahun