Suara.com - Meski dianggap turun level setelah bergabung Cerezo Osaka, Justin Hubner tetap bisa menimba banyak pengalaman. Salah satunya dari mantan penggawa Manchester United, Shinji Kagawa.
Justin Hubner sendiri memang baru saja meninggalkan Wolverhampton Wanderers dan bergabung Cerezo Osaka dengan status pinjaman selama satu musim.
Kepindahan bek berusia 20 tahun itu tak lepas dari kebutuhan Cerezo Osaka akan bek tengah baru, setelah bek andalannya, Ryosuke Shindo, cedera hamstring.
Bergabungnya Justin Hubner ke Cerezo Osaka pun membuat banyak pecinta sepak bola Tanah Air menyayangkan keputusannya.
Pasalnya, sebagian menganggap Justin Hubner yang sudah mulai masuk skuad utama Wolves malah turun level dengan melanjutkan karier di Asia bersama Cerezo Osaka.
Meski melanjutkan karier di Asia, siapa yang menyangka Justin Hubner tetap bisa menimba banyak pengalaman sepak bola Eropa dari seniornya di Cerezo Osaka.
Salah satunya adalah Shinji Kagawa, mantan pemain Manchester United dan juga pemain yang pernah membela Borussia Dortmund.
Pemain yang kini berusia 34 tahun itu dikenal sebagai produk asli Cerezo Osaka. Bagaimana tidak, ia memulai kariernya di klub berjuluk The Cherry Blossom tersebut sebelum melangkah ke Eropa.
Kagawa bergabung Cerezo Osaka sejak 2006 dan kemudian hijrah ke Borussia Dortmund pada 2010. Sejak 2010 itu, ia terus bermain di Eropa hingga 2023.
Baca Juga: 8 Pemain 'Asing' Cerezo Osaka Musim 2024, Justin Hubner Jadi yang Paling Muda
Selain Dortmund, Kagawa pernah bermain bagi Manchester United (Inggris), Besiktas (Turki), Real Zaragoza (Spanyol), PAOK Salonika (Yunani), dan Sint-Truiden (Belgia).
Barulah pada Februari 2023 lalu, Kagawa kembali pulang ke Jepang dan kembali ke pelukan Cerezo Osaka yang merupakan klub profesional pertamanya.
Jadi pecinta sepak bola Tanah Air tak perlu gusar jika Justin Hubner berkarier di Asia. Ia tetap bisa menggali pengetahuan sepak bola Eropa dari sosok Kagawa yang sudah kenyang pengalaman.
Terlepas dari hal tersebut, Justin Hubner dikabarkan baru akan bergabung dan berlatih Cerezo Osaka setelah FIFA Matchday Maret 2024 ini.
Bahkan, bek naturalisasi Indonesia ini diprediksi bisa saja menjalani debutnya di pekan kelima J1 League 2024 saat Cerezo Osaka menjamu Shonan Bellmare pada Sabtu (30/3).
Sebelum bergabung klub barunya itu, Justin Hubner akan terlebih dahulu tampil membela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024.
Berita Terkait
-
8 Pemain 'Asing' Cerezo Osaka Musim 2024, Justin Hubner Jadi yang Paling Muda
-
Bermain di Liga Jepang, Justin Hubner Hanya Butuh 7 Laga Saja untuk Ciptakan Sejarah
-
Perbandingan Gaji Justin Hubner vs Pratama Arhan di Liga Jepang, Terima 12 Kali Lipat Lebih Besar
-
3 Alasan Justin Hubner Bakal Jadi Andalan di Klub Cerezo Osaka, Ada yang Kepikiran?
-
Justin Hubner Bongkar Alasan Pilih Cerezo Osaka Dibanding Terima Tawaran Klub Eropa
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Arne Slot Takjub! Conor Bradley Bikin Mbappe dan Vinicius Tak Berkutik
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan
-
Bintang Brasil Sebut Timnas Indonesia U-17 Sebagai Lawan Serius di Piala Dunia U-17 2025
-
Reaksi Tak Biasa Luciano Spalletti Usai Juventus Ditahan Imbang Sporting
-
Sejelek Apa Timnas Indonesia U-17 Sampai Keok?
-
Dua Gol, Satu Petaka: Malam Gila Luis Diaz di Liga Champions
-
Aspire Zone Bergemuruh! Pelatih Zambia Kagum dengan Suporter Timnas Indonesia U-17
-
Arsenal Menggila di Liga Champions! Rekor 122 Tahun Pecah!