Suara.com - Dalam kemenangan telak 4-1 timnas U-23 Indonesia atas Yordania pada Minggu (21/4/2024), Pratama Arhan menjadi salah satu pemain kunci.
Pertandingan tersebut menandai keberhasilan Garuda Muda melaju ke babak 8 besar Piala Asia U-23 2024, sementara Yordania tersingkir dari turnamen.
Pratama Arhan tampil impresif, sering membahayakan pertahanan lawan dengan ciri khas lemparan jauhnya.
Di menit-menit awal pertandingan, Pratama Arhan melepaskan lemparan yang hampir langsung berujung gol, namun kiper Yordania membiarkan bola masuk tanpa gol diberikan.
Namun, di babak kedua, lemparan jauh Arhan berbuah assist pada menit ke-86.
Dari sisi kanan pertahanan lawan, Arhan melakukan lemparan jauh yang disambut oleh Komang Teguh dengan sundulan, membuat kiper lawan tidak berdaya.
Penampilan impresif Arhan menarik perhatian ahli statistik, Ben Griffis, yang bahkan menyarankan klub Eropa untuk merekrutnya karena keahlian lemparan jauhnya yang mematikan.
"Beberapa tim di Conference League harus mempertimbangkan untuk membawa Pratama Arhan ke Eropa karena keahlian lemparan jauh yang sangat mematikan," kata Ben Griffis.
"Dan inilah yang saya sebut 'Assist Throw-In' hari ini," tambahnya.
Baca Juga: Target PSSI Sudah Dipenuhi, Shin Tae-yong Justru Masih Pikir-pikir Perpanjang Kontrak
Menurut statistik yang disampaikan oleh Ben Griffis lewat Opta, Pratama Arhan sukses melakukan 18 dari total 22 operan yang dia coba.
Selain itu, dari segi pertahanan, Arhan juga tercatat melakukan 4 ball recovery, 3 clearance, dan 1 tekel.
Bukan pertama kalinya Arhan menarik perhatian dari klub Eropa, seperti yang pernah terjadi saat mantan pelatih throw-in Liverpool, Thomas Gronnemark, memuji kemampuan lemparan Arhan dalam kemenangan timnas Indonesia melawan Vietnam.
"Saya pernah melihat Pratama Arhan, dan saya yakin dia memiliki potensi untuk terus berkembang," ujarnya di media sosial X pada Januari 2024.
"Saya memfokuskan diri pada lemparan ke dalam yang cepat dan cerdas. Itu akan memberikan manfaat besar bagi klub maupun tim nasional," tambahnya.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Berapa Ranking FIFA Bulgaria?
-
Statistik Suram Bulgaria, Timnas Indonesia Era John Herdman Auto Menang?
-
Gus Miftah Nongol di Kandang Arsenal, Doakan The Gunners Juara, Chelsea Minggir Dulu
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Bulgaria Ternyata Eks Persipura dan Asisten Skuad Garuda
-
Lawan Kuat dari Eropa! Bulgaria Dikabarkan Bakal Tantang Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Here We Go! Vinicius Resmi Perkuat Dewa United di Putaran Kedua BRI Super League
-
Pemain Timnas Indonesia ini Punya Peran Signifikan dari Win Streak Persib Bandung
-
Pernyataan John Herdman Isyaratkan Buka Jalan Pulang Elkan Baggott ke Timnas Indonesia
-
Komentar Warganet Soal Hadirnya Marc Klok dan Beckham Putra di Perkenalan John Herdman
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan