Suara.com - Matchday kedua Grup A Euro 2024 antara Jerman vs Hungaria akan digelar di Stuttgart Arena, Rabu (19/6/2024) pukul 23.00 WIB. Laga ini menjadi kesempatan bagi tuan rumah untuk menyegel satu tiket ke babak 16 besar.
Sebagaimana diketahui, Jerman pesta gol di laga pembuka Euro 2024 pada 15 Juni kemarin dengan menghabisi Skotlandia 5-1. Der Panzer pun saat ini bertengger di puncak klasemen sementara Grup A dengan tiga poin.
Berbanding terbalik dengan tuan rumah, Hungaria menelan kekalahan di laga perdana. Tim besutan Marco Rossi dipecundangi Swiss dengan tiga gol berbalas satu.
Mengantongi nol poin, Hungaria yang saat ini menempati posisi tiga Grup A wajib menang untuk menjaga asa lolos ke fase gugur. Sementara untuk Jerman, kemenangan di laga ini sudah mengantar tim besutan Julian Nagelsmann ke 16 besar.
Berdasarkan catatan UEFA, di lima pertemuan terakhir Jerman mendominasi atas Hungaria dengan dua kemenangan dan dua hasil imbang. Terakhir kali keduanya berhadapan di ajang UEFA Nations League pada 24 September 2022 di mana Jerman menelan kekalahan tipis 1-0 dari Hungaria.
Sedangkan di lima pertandingan terakhir, Jerman tidak terkalahkan dengan catatan empat kemenangan dan satu hasil imbang. Sementara Hungaria tiga kali menang dan dua kali menelan kekalahan.
Terlepas dari catatan di atas, di Euro 2024 keduanya dipastikan bakal tampil ngotot. Jerman yang mendominasi di laga perdana, pastinya akan kembali mencoba mendikte laga kontra Hungaria.
“Kami ingin hadir, mempunyai positioning yang baik, tidak pernah bersembunyi dan kami ingin selalu menguasai bola,” ujar kapten Jerman Manuel Neuer dikutip laman resmi UEFA, Selasa (18/6/2024).
Sementara Hungaria yang tampil sangat buruk saat dikalahkan Swiss, pastinya tidak ingin mengulangi kesalahan dan mencoba meraih poin. Jika mereka tampil di bawah standar seperti di laga perdana, bisa jadi mereka akan menjadi tim pertama yang masuk kotak di pesta empat tahunan sepak bola Eropa edisi ke-17 ini.
"Kami mengalahkan mereka pada tahun 2022, jadi saya yakin ini akan menjadi motivasi ekstra bagi mereka. Mereka akan berpikir: 'Jangan lagi.' Tapi sudah jelas dari pertandingan pertama bahwa tim Jerman ini benar-benar mirip dengan apa yang mereka alami saat itu atau bahkan tahun lalu,” kata striker Hungaria Martin Adam.
Prediksi Susunan Pemain
Jerman (4-2-3-1): Neuer; Kimmich, Tah, Rudiger, Mittelstadt; Andrich, Kroos; Musiala, Gundogan, Wirtz; Havertz.
Pelatih: Julian Nagelsmann.
Hungaria (3-4-2-1): Gulacsi; Orban, Lang, Szalai; Bolla, Nagy, Schafer, Kerkez; Sallai, Szoboszlai; Varga.
Pelatih: Marco Rossi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Gelandang Brasil Ungkap Rahasia Performa Apik Persija Jakarta Saat Bermain di Rumah Sendiri
-
Pep Guardiola Buka Suara: Perebutan Juara Premier League Musim Ini Bukan Cuma Arsenal dan City
-
Waspadai Ratchaburi FC, Julio Cesar Siap Bawa Persib ke 8 Besar ACL Two
-
Ambisi Besar Persija Jakarta Raih Kemenangan Konsisten Untuk Kejar Persib Bandung dan Borneo FC
-
Manchester United Mau Pulangkan Scott McTominay, Napoli: Emang Punya Duit Rp1,2 Triliun?
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?