Suara.com - Tak mau terlarut dalam kesedihan mendalam, Vietnam targetkan juara Piala AFF U-19 2024 demi membalas kekalahan dari Indonesia di Piala AFF U-16 2024.
Piala AFF U-16 atau ASEAN Boys Championship 2024 resmi berakhir dengan Timnas Australia U-16 sebagai juaranya, kesedihan mendalam jadi milik Vietnam.
Timnas Vietnam U-16 yang berstatus runner-up edisi sebelumnya justru berakhir sebagai pecundang usai kembali menelan kekalahan dari Indonesia.
Kedua tim dipertemukan dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16, bertanding di Stadion Manahan, Solo pada Rabu (3/7/2024).
Alih-alih bisa mencatat prestasi lebih baik, Vietnam justru terbantai dengan kebobolan lima gol tanpa bisa membalas satu gol pun.
Kekalahan yang membuat Vietnam semakin terbenam ketika dihadapkan Indonesia sebagai lawan, hal ini berlangsung sejak awal tahun 2024.
Tak mau kondisi tersebut berlangsung terus-terusan, Vietnam pun mencoba membangkitkan hasrat masyarakat lokal pecinta sepak bola.
Yakni dengan menargetkan gelar juara di Piala AFF U-19 2024 atau ASEAN Boys U-19 Championship 2024, yang juga digelar di Indoesia.
Piala AFF U-19 2024 digelar di Surabaya mulai 17 hingga 29 Juli 2024, bertempat di Stadion Gelora Bung Tomo dan Stadion Gelora 10 November.
"Vietnam bertekad meraih gelar juara di Piala AFF U-19 2024," tulis TheThao247.vn.
Sesumbar besar juga dilontarkan salah satu pemain Timnas Vietnam U-19, Nguyen Quang Vinh, yang merasa Vietnam adalah kandidat utama peraih gelar juara.
"Semua tim akan berusaha merebut gelar juara Piala AFF U-19 2024," ucap Nguyen Quang Vinh.
"Akan tetapi, di benak saya, sepak bola Vietnam mulai dari level junior hingga tim senior akan selalu menjadi kandidat teratas peraih gelar juara.
"Saya yakin seluruh pemain akan berjuang membawa pulang gelar juara demi membahagiakan masyarakat pecinta sepak bola," imbuhnya.
Piala AFF U-19 2024 terbagi menjadi tiga grup, di antaranya Grup A, Grup dan Grup C, Indonesia masuk Grup A, sementara Vietnam Grup B.
Berita Terkait
-
Media Vietnam Takjub dengan Langkah Nova Arianto Demi Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Asia U-17 2025
-
Nestapa Vietnam, Tim Terbaik Asia Tenggara yang Kini Jadi Bulan-Bulanan Timnas Indonesia
-
Menang Telak, Erick Thohir Beri Wejangan Khusus untuk Timnas Indonesia U-16
-
Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala AFF U-16, Tanda Nasib Buruk Tangan Kanan Shin Tae-yong?
-
Bukan Oxford United, Media Vietnam Ungkap Klub Tujuan Marselino Ferdinan usai Dilepas KMSK Deinze
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Disingkirkan Albacete, Real Madrid Kena Roasting San Marino: Kita Selevel, Ayo Lawan Kami!
-
Alasan John Herdman Pro Local Pride di Timnas Indonesia
-
Tinggal Pilih Langsung Gas! 3 Calon Asisten Pelatih Lokal untuk John Herdman
-
Ya Allah Kabulkan Doa John Herdman Ini untuk Pemain Lokal Rp 11,30 Miliar
-
Magis Mohamed Salah Sudah Hilang
-
Baru Latih Real Madrid, Alvaro Arbeloa Bikin Malu dan Kecewa Berat
-
Siapa Albacete? Klub Kasta Rendahan Bikin Malu Real Madrid di Copa del Rey
-
Persik Kediri Resmi Lepas Khursidbek Mukhtarov di Bursa Transfer Paruh Musim BRI Super League 2025
-
Semen Padang FC Rekrut 8 Pemain Asing Baru Demi Bangkit di BRI Super League 2026
-
Persib Bandung Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Pilih Fokus Target Utama Gelar Juara Akhir