Suara.com - Sejumlah media Inggris riuh dengan keputusan Manchester City merekrut pemain berdarah Indonesia Gabriel Han Willhoft-King.
Salah satu media Inggris, City Xtra menuliskan kedatangan Han Willhoft-King menjadi bagian dari rencana klub untuk membangun tim muda.
Sementara media lainnya, Caughtoffside juga menurunkan angel pemberitaan yang sama. Perekrutan pemain berdarah Indonesia itu merupakan hasil pantuan manajemen City terhadap pemain berbakat akademi Spurs.
"Gelandang berusia 18 tahun itu baru-baru ini meninggalkan Tottenham sebagai bebas transfer meski Spurs berupaya menahannya. Willhoft-King memilih untuk mencari peluang baru di Manchester City," ulas media Inggris itu.
Sebelumnya, pakar transfer Eropa Fabrizio Romano mengumumkan perekrutan Willhoft King yang disebutnya sebagai pemain berbakat berusia 18 tahun ke skuat U-19 City.
Sementara itu menurut laporan Football Insider, Willhoft-King berhasil menjalani tes medis dan sekarang tinggal tanda tangan kontrak bersama City.
Nama Gabriel Han Willhoft-King ramai dibicarakan publik Indonesia pada Mei 2023. Saat itu salah satu akun medsos menyebut soal ada pemain berdarah Indonesia di akademi Tottenham Hotspur.
Latar belakang Indonesia ini disampaikan akun Twitter @IndoSpurs.
"Ada pemain keturunan Indonesia yg bermain di Spurs U-18 yg bernama Han willhoft-King, Ayahnya orang Jakarta dan keluarganya ada di Jogjakarta," cuit akun tersebut.
Baca Juga: 3 Klub Liga Inggris yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Justin Hubner
Informasi ini kemudian diperkuat cuitan akun @FT_IDN. Disebutkan bahwa Han memiliki darah Indonesia dari ayah sedangkan ibunya dari Cina.
Selain itu, Han juga memiliki nama Jerman yakni Willhoft. Sejumlah media di Cina juga sempat mengangkat pemain berusia 17 tahun tersebut.
Sementara itu mengutip dari laporan iMedia bahwa Han memiliki 1/4 darah Cina dan kemungkinan besar ia diproyeksi untuk membela Timnas Cina.
"Seorang blogger Cina, Jin Han menginformasikan bahwa pemain yang pernah perkuat Inggris U-16 itu kemungkinan besar akan mewakili timnas Cina," bunyi laporan tersebut.
Menariknya, sosok Han juga menarik perhatian publik Inggris. Mengutip laporan footballfancast.com disebut bahwa Gabriel Han Willhoft-King memiliki kemampuan yang mirip dengan gelandang Timnas Inggris, Oliver Skipp.
Nama Gabriel Han Willhoft-King sendiri masuk dalam daftar talenta berbakat 2022 versi The Guardian.
Berita Terkait
-
3 Klub Liga Inggris yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Justin Hubner
-
Tolak Timnas Indonesia, Gabriel Han Willhoft-King Bisa Bela 5 Negara Lain
-
Bocah Ajaib Keturunan Indonesia vs Bintang Euro 2024: Adu Harga Lamine Yamal dan Gabriel Han Willhoft-King
-
Media Korea Selatan Ungkap Alasan Gabriel Han Willhoft-King Tolak Timnas Indonesia
-
Menilik Peluang Han Willhoft-King Bergabung Timnas Indonesia: Belum Sepenuhnya Tertutup!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Reaksi Tak Biasa Luciano Spalletti Usai Juventus Ditahan Imbang Sporting
-
Sejelek Apa Timnas Indonesia U-17 Sampai Keok?
-
Dua Gol, Satu Petaka: Malam Gila Luis Diaz di Liga Champions
-
Aspire Zone Bergemuruh! Pelatih Zambia Kagum dengan Suporter Timnas Indonesia U-17
-
Arsenal Menggila di Liga Champions! Rekor 122 Tahun Pecah!
-
Lupakan Kekalahan Zambia, Mathew Baker Tegaskan Siap Tempur Lawan Brasil
-
Rooney Sindir Van Dijk, Kapten Liverpool Balas dengan Elegan Usai Kalahkan Real Madrid
-
Real Madrid Tumbang di Anfield, Xabi Alonso: Kami Coba Bertahan tapi Liverpool Terlalu Kuat
-
Media Belanda: Karier Mees Hilgers Tragis
-
Pelatih Brasil Pantang Remehkan Timnas Indonesia U-17, Kenapa?