Suara.com - Ketum PSSI, Erick Thohir mengatakan bahwa Shin Tae-yong mengajak dirinya bertemu usai resmi dipecat dari posisi pelatih timnas Indonesia.
Shin Tae-yong tidak lagi menangani timnas Indonesia. Kabar ini diresmikan PSSI pada Senin (6/1/2025).
Nah, dalam pemecatan tersebut Shin Tae-yong hanya bertemu dengan Sumardji selaku manajer skuad Garuda. Juru taktik Korea Selatan itu belum sempat tatap muka dengan Erick Thohir.
Terkait bertemu Shin Tae-yong, sosok yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN ini mengaku terbuka.
Erick Thohir mengatakan bahwa Shin Tae-yong menitipkan salam kepada Sumardji untuk mengajak dirinya bertemu langsung.
"Tadi baru ditelepon sama Pak Mardji, Shin kirim salam mau ketemu. Welcome saya bilang, kita ketemu, kita ngobrol. Belum (ketemu setelah pemecatan). Memang biasa," ucap Erick Thohir di wawancara Metro TV.
Ketum PSSI ini juga menyebutkan hubungannya dengan Roberto Mancini baik-baik saja, setelah ia sempat memecatnya dari pelatih Inter Milan.
"Saya juga sama Mancini selesai pisah, kemarin kesel. Ketemu di event di beberapa internasional salaman ketawa-ketawa. Hubungan saya sama Mancini kurang bagus waktu pisah, tapi banyak juga yang bagus. Ya memang part of life," jelas Menteri BUMN ini.
Adapun terkait tidak ketemu Shin Tae-yong secara langsung saat memberhentikannya, Erick Thohir menjelaskan sudah ada ranahnya masing-masing.
Baca Juga: Alex Pastoor: Saya Lebih Senang Jadi Asisten Ronald Koeman
"Ya memang bagian (pekerjaan), emang selalu begitu (mekanisme), direktur teknik, sport director, memang begitu," tukasnya.
Berita Terkait
-
Asisten Pelatih Shin Tae-yong: Stop Hoax!
-
Ditanya 3 Calon Naturalisasi Baru Timnas Indonesia, Marc Klok: 2 Pemain Bisa Berhasil
-
Marc Klok: Saya Ingin Membantu Patrick Kluivert
-
Sentil Prestasi Shin Tae-yong, Inilah Catatan Hitam Nurdin Halid saat Menjadi Ketum PSSI
-
Dua Pemain Keturunan Indonesia yang Terciduk Sukai Unggahan RMS Denny Landzaat
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Statistik Luar Biasa Bruno Fernandes Usai Portugal Pesta Gol 9-1, Tanpa Ronaldo Bukan Masalah
-
Heimir Hallgrimsson Bawa Irlandia ke Playoff Piala Dunia 2026, Peluang Gabung Timnas Indonesia Sirna
-
Dirumorkan Latih Indonesia, Heimir Hallgrimsson Bawa Irlandia ke Play-off Piala Dunia 2026
-
Persib Bandung Buka Store di Tasikmalaya, Bobotoh Antusias
-
Nigeria Tersingkir, Republik Demokratik Kongo Jadi Wakil Afrika di Play-off Inter Konfederasi
-
Bantai Armenia 9-1, Bruno Fernandes: Kami Selalu Ingin Menang dengan Cara yang Sama
-
Eks Asisten Pelatih Spanyol Masuk Kandidat Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
Pengakuan Jay Idzes: Masakan Indonesia Mengalahkan Italia
-
Erling Haaland Buka Suara usai Cetak 16 Gol selama Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Gattuso Minta Maaf Usai Italia Dipermalukan Norwegia 1-4 di San Siro