Suara.com - Ole Romeny telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai melakukan sumpah setia di London, Inggris pada 8 Februari 2025. Bersama dengan Tim Geypens dan Dion Markx, Romeny kini dapat memperkuat Timnas Indonesia.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berharap dengan kehadiran Ole Romeny, daya gedor Skuad Garuda akan semakin tajam.
Romeny diharapkan dapat segera bergabung dengan Timnas Indonesia menjelang putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Selain itu, Ole pun digadang-gadang akan membantu memecahkan masalah tumpulnya lini depan pasukan Merah Putih yang terkadang gagal mengonversi peluang emas menjadi gol. Tak ayal, harapan besar ada di pundaknya.
"Semoga dengan kehadiran Ole Romeny di Timnas Indonesia, daya gedor Skuad Garuda semakin tajam. Dan bisa memberikan dampak yang positif bagi Timnas Indonesia,” kata Erick Thohir, Sabtu (8/2/2025).
Erick turut menyampaikan rasa terima kasih untuk berbagai pihak yang sudah turun tangan membantu proses naturalisasi. Apalagi proses ini terbilang berlangsung dengan lancar dan sesuai dengan apa yang direncanakan.
"Terima kasih kepada DPR RI, Presiden Republik Indonesia, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Hukum dan semua pihak yang sudah membantu terlaksananya naturalisasi ini," ujar Erick.
Lantas, berapa harga pasar Ole Romeny? Berikut rinciannya.
Harga pasar Ole Romeny diketahui sekitar Rp 21,89 miliar. Nilai ini menjadikannya penyerang Timnas Indonesia dengan nilai pasar tertinggi.
Sebelumnya, pada 14 Oktober 2024, nilai pasarnya mencapai Rp 26,07 miliar. Namun, pada Juni 2023, harga pasar pemain ini sempat mencapai Rp 22,60 miliar, sebelum akhirnya turun menjadi Rp 15,64 miliar.
Berita Terkait
-
Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar?
-
Dari Rumah 4x8 Meter ke Piala Dunia: Fadly Alberto Hengga Bawa Indonesia Tekuk Honduras
-
Kakek dari Surabaya, Pemain Blasteran Portugal Ini Bisa Bela Timnas Indonesia?
-
Satu Agensi dengan Odegaard Ini, Pemain Keturunan Ini Wajib Dipantau Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
PSSI Pastikan Timnas Indonesia U-23 Belum Panggil Luke Keet
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar?
-
Dari Rumah 4x8 Meter ke Piala Dunia: Fadly Alberto Hengga Bawa Indonesia Tekuk Honduras
-
Hampir Lumpuh Permanen, Kiper Keturunan Indonesia Ini Hampir Tanding Lawan Barcelona
-
Hajar Atalanta, Pelatih Sassuolo Minta Jay Idzes dkk Pertahankan Konsistensi
-
Cuma Jadi Ban Serep di MU, Kobbie Mainoo Diincar Trio Raksasa Spanyol
-
Xabi Alonso Bongkar Penyebab Mandulnya Real Madrid Usai Ditahan Rayo Vallecano
-
Tampil Memukau, Morgan Rogers Perpanjang Kontrak Bersama Aston Villa hingga 2031
-
Eks Bintang Newcastle United Ini Main Tarkam: Main Berantakan tapi Cetak6Gol
-
Kakek dari Surabaya, Pemain Blasteran Portugal Ini Bisa Bela Timnas Indonesia?
-
Barcelona Menang 4-2, Hansi Flick Senang Bisa Bungkam Suara-suara Sumbang