Suara.com - Kevin Diks memberikan konfirmasi bahwa dirinya mengalami cedera bahkan musimnya akan berakhir lebih cepat di FC Copenhagen.
Sebelumnya kabar Kevin Diks cedera ketika ia membela FC Copenhagen di laga melawan Brondby IF, Minggu (13/4/2025) malam WIB.
Dalam pertandingan tersebut, bek 28 tahun ini tampil sebagai starter.
Kevin Diks ampil apik sejak menit awal dengan menghadirkan ancaman lewat tembakannya dari luar kotak penalti pada menit ke-9.
Sayangnya ketika laga baru berjalan 23 menit, mantan pemain Fiorentina tersebut mengalami cedera.
Pemain keturunan Ambon itu tampak memegang paha kananya sambil duduk di atas rumput dan meringis kesakitan.
Bahkan Kevin Diks terpaksa harus mendapat perawatan dari tim medis di atas lapangan selama beberapa menit.
Meski sudah mendapat perawatan, tetap saja Kevin Diks tak bisa melanjutkan laga dan ditarik keluar pada menit ke-23 oleh pelatih FC Copenhagen, Jacob Neestrup.
Ketika dirinya ditarik keluar, pemain 28 tahun tersebut menunjukkan ekspresi yang tak nyaman, sehingga memunculkan indikasi cederanya cukup parah.
Baca Juga: Pilihan Sulit Pemain Keturunan: Bela Timnas Indonesia atau Jerman?
Benar saja, kabar terbaru menyebutkan bahwa Kevin Diks dilaporkan bakal absen sampai akhir musim Liga Denmark.
Kabar yang dibagikan Copenhagen Sundays menyebut ada dua pemain yang akan menyelesaikan musim lebih cepat, yaitu Kevin Diks serta Birger Meling.
"Kevin Diks dan Birger Meling cedera dan diperkirakan akan absen selama sisa musim ini," tulis laporan Copenhagen Sundays.
"Berita menyedihkan itu disampaikan oleh Jacob Neestrup (pelatih FC Copenhagen) setelah latihan pada hari Minggu," sambungnya.
Mengejutkannya kabar ini juga dibenarkan oleh Kevin Diks bahwa hal tersebut memang kenyataannya.
Dengan cederanya yang parah itu, Kevin Diks diprediksi bakal menepi selama satu setengah bulan.
Berita Terkait
-
Eliano Reijnders Bakal Ikuti Jejak Legenda Timnas Indonesia Bambang Pamungkas?
-
Deretan Fakta Menarik Final Piala Asia U-17 2025: Mental Juara Uzbekistan
-
Drama Final Piala Asia U-17 2025: 9 Pemain Uzbekistan Gilas Arab Saudi 2-0
-
Hasil Serie A Italia Empoli vs Venezia: Drama 4 Gol, Jay Idzes Cs Nyaris Menang
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Susul Calvin Verdonk, Penyerang Timnas Thailand U-23 Gabung Klub Ligue 1 Prancis
-
11 Gol Tanpa Penalti! Ayase Ueda Lebih Gacor Dibanding Kane dan Mbappe
-
Bek Rp1 Triliun Diprediksi Pep Guardiola Bakal Jadi Pemain Terbaik Dunia
-
Elkan Baggott Tampil Solid! Bawa Ipswich Town U-21 ke Puncak Klasemen Geser MU
-
Tiru Chelsea, Arsenal Bernafsu Dapatkan Bomber Brasil 19 Tahun, Demi Cuan di Masa Depan
-
Lamine Yamal Sebut Real Madrid Tim Pencuri, Andres Iniesta: Itu Bumbu El Clasico
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona: Misi Balas Dendam Los Merengues
-
Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Patrick Kluivert Dibebankan Target Tinggi di Piala Asia 2027
-
Taktik MU Disindir Arne Slot, Ruben Amorim Murka: Gak Usah Sok Nilai Tim Lain
-
Ingin Lolos Piala Dunia, Dirtek PSSI Beberkan Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia