Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes, memiliki nilai pasar atau Market Value yang melebihi dua tim nasional (timnas) dari negara Timur Tengah. Tim nasional mana saja?
Nilai pasar yang dimiliki Jay Idzes tengah menjadi perbincangan pecinta sepak bola Tanah Air karena mengalami lonjakan drastis.
Tak tanggung-tanggung, kapten Timnas Indonesia itu mengalami lonjakan nilai pasar sebesar 2,5 juta euro atau setara Rp47,1 miliar menurut kurs saat ini.
Karena lonjakan tersebut, nilai pasar Idzes pun kini berada di angka 7,5 juta euro atau setara Rp141,3 miliar menurut kurs saat ini.
Nilai pasar sebesar 7,5 juta euro itu otomatis membuat bek Venezia itu menjadi pemain termahal di skuad Timnas Indonesia saat ini.
Bek berusia 25 tahun tersebut mampu menggusur Mees Hilgers yang memiliki nilai pasar 6,5 juta euro (Rp122,5 miliar) dan berstatus pemain termahal Garuda sejak 2024.
Selain itu, nilai pasar yang dimiliki tersebut juga membuat Idzes menjadi pemain termahal di Asia Tenggara atau ASEAN.
Siapa sangka, saking mahalnya nilai pasar Idzes ini membuatnya bisa melampaui nilai pasar dari dua tim nasional dari Timur Tengah.
Lantas, tim nasional mana saja yang nilai pasarnya dilewati oleh Jay Idzes?
Baca Juga: Arungi Ronde Keempat, Timnas Indonesia Tak Cukup Hanya Andalkan Tingginya Harga Skuat!
Ada yang Ungguli Ranking Indonesia
Dua tim nasional asal Timur Tengah yang nilai pasarnya dilampaui oleh Jay Idzes adalah Timnas Lebanon dan Timnas Kuwait.
Dilansir dari situs Transfermarkt, Timnas Lebanon saat ini memiliki nilai pasar sekitar 4,95 juta euro atau setara dengan Rp93 miliar.
Untuk status pemain termahal di tim nasional berjuluk Les Cedres Cedars ini dipegang oleh penjaga gawangnya, yakni Mostafa Matar dengan nilai pasar 400 ribu euro (Rp7,5 miliar).
Sementara Timnas Kuwait memiliki nilai pasar jauh lebih baik, yakni sekitar 5,8 juta euro atau setara dengan Rp108,9 miliar.
Pemain termahal di skuad tim nasional berjuluk Al Azraq itu dipegang oleh wingernya, Mohammad Daham, dengan 350 ribu euro (Rp6,5 miliar).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku