Suara.com - Pemain keturunan yang berpotensi bela Timnas Indonesia di ronde 4 kualifikasi Piala Dunia 2025, bukan hanya Mauro Zijlstra. Upaya PSSI memperkuat skuad Timnas Indonesia terus bergulir seiring target tinggi di agenda internasional 2025.
Setelah memastikan proses naturalisasi striker muda Mauro Zijlstra dari FC Volendam, ada sejumlah pemain keturunan lain yang berpotensi menyusul memperkuat skuad Garuda.
Proses ini menjadi langkah strategis demi menambah kedalaman tim racikan Patrick Kluivert yang akan berlaga pada September 2025 mendatang.
Mauro Zijlstra, yang kini berusia 20 tahun, akan menambah daya dobrak lini serang bersama Ole Romeny.
Kehadiran pemain berdarah Indonesia-Belanda ini membuka jalan bagi pemain keturunan lainnya untuk memperkuat skuad nasional.
Berikut lima nama pemain keturunan yang berpeluang besar menyusul Zijlstra memperkuat Timnas Indonesia:
Laurin Ulrich merupakan gelandang tengah yang kini bermain untuk FC Magdeburg di kasta kedua Liga Jerman. Pemain berusia 20 tahun ini memiliki garis keturunan Indonesia dari kakek pihak ayah yang berasal dari Surabaya.
Ulrich dinilai sebagai calon suksesor Thom Haye yang kini memasuki usia 30 tahun. Meski posisi aslinya lebih menyerang dibandingkan Haye yang bertahan, kemampuan Ulrich mengatur ritme permainan bisa menambah variasi taktik Garuda.
Baca Juga: Bukti Timnas Indonesia Tidak Salah Naturalisasi Mauro Zijlstra, Jumlah Gol di Klub Bikin Melongok
Masalah utama Timnas Indonesia selama ini adalah ketajaman lini serang. Meski kehadiran Ole Romeny mampu memperbaiki produktivitas gol, Kluivert dinilai masih mencari sosok winger eksplosif.
Salah satu kandidat yang tengah dilirik adalah Miliano Jonathans, pemain FC Utrecht. Ia memiliki darah Indonesia dari nenek pihak ayah yang berasal dari Depok.
Miliano dikenal memiliki kecepatan dan kelincahan, dua atribut yang sangat dibutuhkan Indonesia untuk menembus pertahanan lawan.
Jayden Oosterwolde adalah salah satu pemain bertahan potensial yang kini memperkuat klub raksasa Turki, Fenerbahce. Pada Februari 2025, tim pelatih Indonesia bahkan dikabarkan telah mendekatinya secara langsung di Istanbul.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Bebas Sanksi, Pulga Vidal Siap Mati-matian untuk PSIM Yogyakarta
-
Butuh 8 Tahun untuk Arsenal Sadar, Putus Kerja Sama dengan Sponsor Bermasalah
-
Viral! Belum Kick-Off, Skuat Jepang U-17 Sudah Dipukuli Pemain Korea Utara
-
Gagal Transfer, Cedera Setahun, Twente Kini Ingin Damai dengan Mees Hilgers
-
Bojan Hodak Nilai Dewa United Tim Kuat
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Sindiran atau Sadar Diri? Harry Kane Tak Yakin Bisa Raih Ballon d'Or Meski Cetak 100 Gol
-
Legenda Belanda Klaim Lamine Yamal Bisa Lampaui Lionel Messi
-
Air Mata Andy Robertson Kenang Diogo Jota Usai Antar Skotlandia Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Arsenal Terancam Kehilangan Gabriel Magalhaes Dalam Waktu Lama, Arteta Bakal Lakukan Apa?