Suara.com - Buriram United resmi memperkenalkan Shayne Pattynama, bek kiri timnas Indonesia, sebagai rekrutan anyar mereka untuk menghadapi musim kompetisi 2025/2026.
Pemain berusia 26 tahun ini didatangkan usai kontraknya bersama klub Belgia, KAS Eupen, berakhir. Di tim barunya, Pattynama akan mengenakan nomor punggung 20.
Sejak debut bersama Timnas Indonesia pada tahun 2023, Pattynama langsung menjadi bagian penting dalam skuat Garuda.
Hingga saat ini, ia telah mencatatkan 11 caps dan 1 gol untuk Merah Putih, serta berperan penting dalam perjuangan Indonesia menuju putaran final Piala Dunia 2026.
Menariknya, raksasa Liga Thailand itu tidak hanya merekrut Shayne Pattynama namun juga pemain yang sempat merumput bersama Bali United.
Pemain keturunan Thailand-Swedia, Elias Dolah resmi direkrut oleh Buriram United setelah sebelumnya sempat berstatus tanpa klub.
Elias Dolah, berusia 32 tahun, lahir pada 24 April 1993, merupakan pemain berdarah campuran Thailand-Swedia.
Ia memulai karier sepak bolanya di Swedia bersama klub Kalmar FF dan kemudian masuk tim muda Lunds BK, hingga akhirnya promosi ke tim senior dan mencatatkan 21 penampilan serta 2 gol pada musim 2012/13.
Elias Dolah sempat bergabung dengan FC Rosengård di musim 2014/15, namun tidak mendapatkan kesempatan bermain.
Baca Juga: Mengenal Buriram United, Klub Baru Shayne Pattynama yang Punya Prestasi Gemilang
Musim 2023/24 menjadi pengalaman baru bagi Dolah saat ia hijrah ke Bali United.
Di Bali United, ia tampil sebanyak 72 kali di semua kompetisi dan mencetak 4 gol, sebelum kontraknya berakhir dan kembali ke Thailand.
Secara internasional, Dolah telah memperkuat timnas Thailand sejak tahun 2019.
Ia mencatatkan 25 caps dan 1 gol bersama skuad "Gajah Perang", serta menjadi bagian penting dalam tim yang menjuarai Piala AFF 2020.
Tak hanya Shayne Pattynama dan Elias Dolah, Buriram juga datangkan pemain keturunan Indonesia lainnya yakni striker Ilhan Fandi.
Ilhan Fandi didatangkan dari klub BG Pathum United dengan status pinjaman.
Berita Terkait
-
Mengenal Buriram United, Klub Baru Shayne Pattynama yang Punya Prestasi Gemilang
-
Resmi Shayne Pattynama Gabung Buriram United Bareng Satu Pemain Keturunan Indonesia
-
Tiket Pesawat Kelas Bisnis Shin Tae-yong Disorot Media Asing, Ada Apa?
-
Pelatih Belanda Ungkap Senjata Mematikan Milik Deston Hoop, Pemain Timnas Indonesia U-17
-
3 Klub yang Cocok untuk Marselino Ferdinan Dipinjamkan, Gabung Klub Skotlandia?
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Hasil Persebaya Surabaya vs Arema FC, Drama Gol Bunuh Diri dan Kartu Merah
-
Hadapi Lawan Lintas Benua, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Manfaatkan FIFA Series
-
Thomas Frank Fokus Rekor Tandang Tak Terkalahkan Demi Amankan 3 Poin Penting
-
Bintang Bayern Luis Diaz Dilarang Tampil Tiga Pertandingan Liga Champions Usai Kartu Merah
-
Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil yang Terbaik untuk Kalahkan Tottenham
-
Wajib Menang! Arsenal Siap Kalahkan Tottenham di Emirates Jaga Puncak Klasemen
-
Fabio Lefundes Siapkan Taktik Rahasia, Borneo FC Bertekad Kalahkan Madura United di Segiri
-
Borneo FC vs Madura United, Ujian Berat Pesut Etam Pertahankan Rekor Sempurna Super League
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Siap Tempur! Bek Arema Rifad Marasabessy Tidak Gentar Atmosfer Gelora Bung Tomo Lawan Persebaya