Suara.com - Bursa transfer Serie A kembali memanas pada Jumat, 22 Agustus 2025, dengan sejumlah kepindahan resmi yang melibatkan nama-nama besar hingga pemain muda potensial.
Dua transfer terbesar hari itu adalah hengkangnya Noah Okafor dari AC Milan ke Leeds United, serta kepindahan Douglas Luiz dari Juventus menuju Nottingham Forest.
AC Milan resmi melepas striker internasional Swiss, Noah Okafor, ke klub promosi Premier League, Leeds United.
Transfer ini diumumkan pada Kamis pagi dengan nilai total paket mencapai €21 juta, termasuk bonus.
Leeds berharap Okafor bisa menjadi tumpuan lini depan dalam misi bertahan di kasta tertinggi Inggris.
Tak butuh waktu lama, Milan langsung bergerak mencari pengganti.
Rossoneri sudah mencapai kesepakatan penuh untuk mendatangkan Victor Boniface dari Bayer Leverkusen.
Bomber Nigeria itu dijadwalkan terbang ke Milan pada Jumat untuk merampungkan transfer.
Kejutan besar datang di akhir hari ketika Juventus mengumumkan kepergian gelandang Brasil, Douglas Luiz.
Baca Juga: Prediksi Sassuolo vs Napoli: Debut Jay Idzes Lawan Kevin De Bruyne
Eks Aston Villa itu resmi dipinjamkan ke Nottingham Forest dengan skema pinjaman satu musim, disertai opsi kewajiban membeli.
Jika aktif, Bianconeri berpotensi meraup total €31,5 juta dari kesepakatan ini, termasuk biaya pinjaman dan bonus.
Inter Milan juga bergerak cepat dengan mendekati gelandang muda Andy Diouf dari Lens.
Kesepakatan sudah dicapai, dan sang pemain dijadwalkan tiba di Milan pada Jumat.
Sementara itu, Torino melepas striker Antonio Sanabria ke Cremonese secara permanen.
Lazio juga resmi berpisah dengan Gaetano Castrovilli, yang hijrah ke Bari dengan status bebas transfer.
Roma, Hellas Verona, dan beberapa klub lain sibuk melepas pemain muda dengan status pinjaman untuk mencari menit bermain.
Daftar Transfer Resmi Serie A – 21 Agustus 2025
Noah Okafor – Milan → Leeds United (permanen)
Douglas Luiz – Juventus → Nottingham Forest (pinjaman dengan opsi beli)
Antonio Sanabria – Torino → Cremonese (permanen)
Gaetano Castrovilli – Lazio → Bari (gratis)
Mariano Troilo – Belgrano → Parma (permanen)
Luigi Cherubini – Roma → Sampdoria (pinjaman)
Nicholas Bondanti – Pisa → Mantova (pinjaman)
Victor Nelsson – Galatasaray → Hellas Verona (pinjaman)
Kevin Lasagna – Hellas Verona → Padova (permanen)
Liam Kerrigan – Como → Ternana (gratis)
Aiman Rihai – Hellas Verona → Lumezzane (pinjaman)
Alessandro Bolzan – Cagliari → Flamurtari FC (permanen)
Federico Magro – Hellas Verona → Foggia (pinjaman)
Kontributor: M.Faqih
Berita Terkait
-
Prediksi Sassuolo vs Napoli: Debut Jay Idzes Lawan Kevin De Bruyne
-
Rp1,2 Triliun! Arsenal Jor-joran Lagi, Eberechi Eze Jadi Pemain Baru Arteta?
-
Mengenal Kakha Kaladze, Eks Pemain AC Milan yang Kini Jadi Anggota DPR
-
Kesamaan Jay Idzes & Emil Audero di Pekan Perdana Serie A: Sama-Sama Hadapi Raksasa!
-
NEC Nijmegen Bidik Pemain Keturunan Indonesia Lagi, Calvin Verdonk Bisa Dapat Teman Baru
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Barcelona Dipermalukan Sevilla 4-1, Hansi Flick Marah Tapi Bangga
-
Alessandro Del Piero Sindir AC Milan Usai Gagal Kalahkan Juventus
-
Arsenal dan Man City Saling Sikut Dapatkan Bintang Muda PSG Warren Zaire-Emery
-
Manchester United Buru The Next Chicharito, Saling Sikut dengan Real Madrid dan City
-
Calvin Verdonk Tiba, Skuat Timnas Indonesia Lengkap! Siap Gebuk Arab Saudi
-
Chelsea Siapkan Tawaran Fantastis Rp1,6 T untuk Bintang Baru Premier League
-
Pasukan Graham Arnold Siap Tempur! Eks Pelatih Irak: Kami Tak Takut Indonesia
-
Xabi Alonso Ketar-ketir! Kylian Mbappe Putuskan Tinggalkan Real Madrid
-
Kevin Diks Bela Timnas Indonesia dengan Kondisi Tak Stabil?
-
Persija Siap Berbenah Di Dua Laga Tandang Selanjutnya