Suara.com - Bek Persib Bandung, Julio Cesar, mengaku sudah siap untuk mengahadapi Persebaya Surabaya pada pertandingan kandang kompetisi BRI Super League 2025/2026.
Pertandingan Persib pada pekan kelima kompetisi BRI Super League 2025/2026 tersebut, dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (12/9/2025).
Menurut Julio Cesar, setelah bermain imbang dengan tuan rumah PSIM Yogyakarta, 28 Agustus lalu dia bersama rekan-rekannya langsung fokus mempersiapkan diri dan membenahi kekurangan.
"Sekarang kami banyak bekerja keras setelah pertandingan di Yogyakarta. Kami memperbaiki banyak ha," kata bek asal Brasil ini.
Lebih lanjut Julio Cesar mengatakan, menjelang pertandingan pekan kelima kompetisi BRI Super League 2025/2026 Persib mendapat tambahan tenaga baru.
Lantaran, menjelang ditutupnya bursa transfer kompetisi BRI Super League 2025/2026 skuad Maung Bandung mendatangkan empat pemain anyar.
Keempat pemain yang baru direkrut oleh skuad Maung Bandung yakni dua pilar Timnas Indonesia, Thom Haye dan Eliano Reijnders serta Federico Barba dari Italia dan striker asal Prancis Andrew Jung.
"Dan sekarang datang pemain baru. Tentunya perlu waktu untuk memperbaiki banyak hal sekarang," ujarnya.
Pelatih Persib sendiri menurut Julio Cesar, selain membenahi kekurangan timnya juga mengasah strategi untuk menghadapi Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Empat Pemain Persib di Timnas dapat Pujian dari Pelatih Asal Kroasia
Sejauh ini, menurut pemain yang menggunakan nomor punggung 4 ini persiapan yang dilakukan skuad Maung Bandung berjalan dengan lancar.
"Dan coach Bojan banyak mendorong kami. Kami melakukan persiapan dengan sangat baik untuk menghadapi Persebaya," tegasnya.
Sementara itu, Persib sudah melakoni tiga pertandingan di kompetisi BRI Super League 2025/2026 yakni menghadapi Semen Padang, Persijap Jepara dan PSIM Yogyakarta.
Dari tiga pertandingan yang sudah dilakoni skuad Maung Bandung di kompetisi BRI Super League 2025/2026, Persib baru mengumpulkan empat poin.
Empat poin tersebut didapat setelah meraih kemenangan atas Semen Padang dan bermain imbang dengan PSIM Yogyakarta.
Sedangkan satu pertandingan lainnya, skuad Maung Bandung harus mengakui keunggulan tuan rumah Persijap Jepara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Jadi Pemain Paling Diremehkan di Dunia, Harry Maguire Banjir Pujian Usai MU Kalahkan Arsenal
-
Mantan Anak Asuh John Herdman Makin Gacor, Kenapa Juventus Masih Cari Striker Baru?
-
Kepindahan Pemain Keturunan Filipina ke PSG Buat Ruang Ganti Barcelona Memanas, Hansi Flick Meradang
-
Eks ADO Den Haag Jalani Proses Naturalisasi, Siap Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Skor Napoli vs Chelsea: Misi Hidup Mati Pasukan Antonio Conte Lawan Mantan Klub
-
Barcelona Gerak Cepat untuk Fermin Lopez, Pagari Kontrak Hingga 2031
-
Perkuat Pertahanan, Persis Solo Resmi Datangkan Eks Pemain Lecce
-
Profil Dro Fernndez: Pemain Keturunan Filipina Jebolan La Masia yang Diikat Kontrak Panjang PSG
-
Pemain Keturunan Filipina Dro Fernandez Resmi ke PSG Diikat Kontrak 4,5 Tahun
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia