- Arab Saudi akan melawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Jelang laga itu, Green Falcons dikabarkan rekrut Nicolas Jover
- Nama Nicolas Jover tersohor di Premier League karena membuat skema set piece Arsenal mengerikan
Suara.com - Pelatih set piece Arsenal, Nicolas Jover dikabarkan gabung dengan Arab Saudi untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan bisa jadi ancaman Timnas Indonesia.
Nicolas Jover merupakan pelatih set piece yang sempat jadi perbincangan karena bisa membuat Arsenal superior dalam urusan set piece.
Nah, dalam laporan terbaru pelatih set piece Arsenal tersebut dilaporkan gabung ke Arab Saudi.
"Sumber mengungkapkan kehadiran pelatih set piece klub Arsenal (Niolas Jover) di pemusatan latihan timnas Arab Saudi yang diadakan di Republik Ceko," tulis laporan akun X @riyaditv.
"Ia akan bersama tim nasional kita (Arab Saudi) pada bulan Oktober untuk menghadapi pertandingan melawan Indonesia dan Irak," sambungnya.
Kisah Nicolas Jover yang disegani sebagai pelatih set piece ini ini berawal dari kekaguman Mikel Arteta kepadanya.
Jauh sebelum membawanya ke Arsenal, Arteta sudah terpesona dengan sentuhan magis Jover saat ia menangani Brentford pada periode 2016-2019.
Kala itu, Brentford yang masih berkompetisi di Divisi Championship menjelma menjadi tim yang sangat berbahaya dari skema bola mati, terbukti dengan torehan luar biasa 46 gol.
Takjub dengan catatan tersebut, Arteta yang saat itu masih menjabat sebagai asisten Pep Guardiola, merekomendasikan Jover kepada Manchester City.
Baca Juga: Persib Kalahkan Almere City hingga NAC Breda Soal Satu Aspek Ini Menurut Thom Haye
Pada Juli 2019, Jover pun resmi menjadi bagian dari staf kepelatihan The Citizens.
Meskipun kebersamaan Arteta dan Jover di City terbilang singkat, pembuktian kejeniusan Jover terus berlanjut.
Dampaknya terasa instan dan terukur. Sebelum kedatangannya (musim 2018/2019), Man City hanya mencetak 11 gol dari bola mati.
Di musim debut Jover, angka itu melonjak menjadi 17 gol, dan 13 gol di musim berikutnya.
Tak hanya soal menyerang, Jover juga sukses memperkokoh pertahanan The Citizens, mengurangi jumlah kebobolan dari bola mati dari sembilan gol menjadi hanya lima gol dalam dua musim.
Setelah kontraknya di Manchester City berakhir, Jover memutuskan untuk tidak memperpanjang dan memilih bereuni dengan Arteta yang telah menjadi pelatih kepala di Arsenal.
Berita Terkait
-
Thom Haye Ceritakan Kondisi Ruang Ganti Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Rapor 3 Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa, Jay Idzes Raih Hasil Positif
-
Tutup TC di Bulgaria dengan Kekalahan, Pelatih Timnas Indonesia U-17 Akui Banyak Kekurangan
-
Respons Pemain Keturunan Arnhem Cetak Assist Bantu Tim Guru Patrick Kluivert Berjaya
-
Statistik Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Persentase Kemenangan 50 Persen, Banyak Kebobolan
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapa Leo Wallin Wennerholm? Bek Tengah Keturunan Indonesia yang Rajin Cetak Gol dan Assist
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China