- AS Monaco mengalami insiden memalukan namun unik ketika sejumlah pemainnya tertangkap kamera hanya mengenakan pakaian dalam
 - Pelatih Adi Hutter menegaskan bahwa meski persiapan terganggu, tim tetap menjaga fokus untuk laga pembuka Liga Champions
 - Insiden tersebut langsung viral di media sosial, memicu beragam reaksi netizen
 
Suara.com - AS Monaco mengalami insiden unik sekaligus memalukan jelang laga pembuka Liga Champions melawan Club Brugge.
Sejumlah pemain mereka tertangkap kamera harus turun dari pesawat hanya dengan pakaian dalam, setelah penerbangan tim dibatalkan akibat masalah teknis pada pendingin udara.
Insiden itu terjadi pada Rabu malam waktu setempat.
Pesawat yang membawa skuad Monaco menuju Belgia tidak bisa melanjutkan penerbangan karena sistem pendingin mengalami kerusakan.
Suhu kabin meningkat drastis hingga membuat para pemain kepanasan.
Dalam video yang diunggah bek Monaco, Jordan Teze, ke media sosial, terlihat para pemain berusaha mendinginkan diri dengan kipas tangan sambil duduk di kabin.
Beberapa di antaranya bahkan melepas pakaian hingga hanya mengenakan celana dalam.
Tak berhenti di situ, ketika akhirnya diminta turun dari pesawat, sejumlah pemain juga terlihat setengah telanjang di landasan bandara.
Rekaman itu langsung viral dan menuai beragam komentar kocak dari netizen.
Baca Juga: Rahasia Gol Virgil Van Dijk: Bisikin Wasit Sebelum Tandukan Maut
Pelatih Monaco, Adi Hutter, memastikan pembatalan penerbangan dilakukan demi alasan keamanan.
Ia menjelaskan bahwa keputusan untuk menunda perjalanan sudah diputuskan bersama manajemen klub.
“Sayangnya, kami tidak bisa berangkat hari ini. Semua dilakukan demi keselamatan. Kami akan berangkat besok pagi, dan sudah mengubah jadwal persiapan. Ini bukan yang pertama kali, karena sebelumnya saat melawan Auxerre, kami juga melakukan perjalanan di hari pertandingan,” kata Hutter.
Meski begitu, ia berharap insiden ini tidak mengganggu fokus timnya yang akan menjalani debut fase grup Liga Champions musim ini.
Setelah insiden viral tersebut, Monaco tetap berambisi tampil maksimal saat menghadapi Club Brugge.
Hutter menegaskan bahwa timnya sudah siap menghadapi tekanan di laga tandang, meski persiapan sempat terganggu.
Berita Terkait
- 
            
              Rahasia Gol Virgil Van Dijk: Bisikin Wasit Sebelum Tandukan Maut
 - 
            
              Gila! Mbappe Cetak 50 Gol Liga Champions, Dekati Rekor Ronaldo
 - 
            
              Tak Gentar Lawan Klub Tajir Singapura, Persib Bandung Percaya Atmosfer GBLA
 - 
            
              Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Lion City Sailors, Duo Timnas Indonesia Full Main?
 - 
            
              Pelatih Keturunan Belitung Terancam Dipecat Ajax Gara-gara Inter Milan
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Prediksi Liverpool vs Real Madrid: Duel Panas di Anfield, Ujian Berat Arne Slot!
 - 
            
              Fakta Unik! Statistik GPS Buktikan Eliano Reijnders Paling Rajin Lari 10 Km Tiap Bela Persib Bandung
 - 
            
              Panas! Presiden Inter Milan Punya Pesan Menohok Buat Antonio Conte
 - 
            
              Eliano Reijnders Semakin Gacor di Persib, Pelatih Kroasia Geleng-geleng
 - 
            
              4 Momen Paling Panas Liverpool vs Real Madrid: Dari Salto Bale hingga Balas Dendam di Anfield
 - 
            
              Ruud Gullit Bongkar Biang Kerok Krisis Liverpool di Tangan Arne Slot
 - 
            
              Liverpool vs Real Madrid: Duel Salah Kontra Mbappe, Siap yang Tumbang di Anfield?
 - 
            
              Tentang Kartu VAR, Inovasi yang Ada di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              3 Senjata Andalan Zambia yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-17
 - 
            
              Prediksi Inter Milan vs FC Kairat: Il Nerazzurri Bakal Pesta Gol?