-
FIFA melalui Gianni Infantino menegaskan sepak bola tidak bisa menyelesaikan persoalan geopolitik, meski ada desakan agar Israel dijatuhi sanksi terkait konflik Gaza.
-
Amnesty International dan pakar HAM PBB meminta FIFA serta UEFA menangguhkan Israel dari kompetisi internasional, namun keputusan ada di tangan UEFA.
-
Israel membantah tuduhan genosida, sementara Infantino menegaskan FIFA akan terus menggunakan sepak bola sebagai sarana perdamaian dan persatuan.
Suara.com - Presiden FIFA, Gianni Infantino, menegaskan bahwa federasi sepak bola dunia tidak memiliki kewenangan untuk menyelesaikan persoalan geopolitik, di tengah meningkatnya tekanan agar Israel dijatuhi sanksi terkait konflik di Gaza.
Pernyataan ini disampaikan Infantino dalam rapat Dewan FIFA di markas besar organisasi tersebut di Zurich, Kamis (2/10/2025). Meskipun isu keterlibatan Israel tidak masuk dalam agenda resmi, ia tetap menyinggung topik tersebut pada sambutan pembuka.
“Pikiran kami tertuju kepada semua yang menderita akibat konflik di berbagai belahan dunia. Pesan terpenting yang bisa dibawa sepak bola saat ini adalah perdamaian dan persatuan. FIFA tidak dapat menyelesaikan masalah geopolitik, tetapi sepak bola harus terus dipromosikan lewat nilai pemersatu, edukatif, budaya, dan kemanusiaan,” ujar Infantino, dikutip dari BBC.
Sehari sebelumnya, Amnesty International bersama sejumlah pakar HAM PBB menyerukan agar FIFA dan UEFA menjatuhkan sanksi berupa skors terhadap Asosiasi Sepak Bola Israel, dengan alasan laporan Komisi Penyelidikan PBB yang menyatakan Israel telah melakukan genosida di Gaza sejak 2023.
Meski demikian, Wakil Presiden FIFA Victor Montagliani menegaskan bahwa keputusan terkait Israel berada di tangan UEFA, mengingat tim nasional maupun klub Israel berkompetisi di bawah federasi Eropa.
Saat ini, Timnas Israel masih berlaga di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa dan menempati posisi ketiga grup, tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen Norwegia. Sementara itu, klub Maccabi Tel Aviv juga berpartisipasi di Liga Europa.
Infantino juga mengungkapkan bahwa dirinya bertemu dengan Presiden Federasi Sepak Bola Palestina (PFA), Jibril Rajoub, pada Kamis.
Lewat unggahan di Instagram, ia menyampaikan penghargaan atas keteguhan PFA di tengah situasi sulit, sekaligus menegaskan komitmen FIFA untuk menggunakan sepak bola sebagai sarana menyatukan masyarakat di dunia yang terpecah.
Sementara itu, Israel menolak tuduhan genosida yang dilayangkan PBB dan menyebut laporan tersebut sebagai distorsi dan tidak benar, dengan alasan operasi militer di Gaza merupakan bentuk pertahanan diri.
Baca Juga: Mengenal Kapal Flotilla yang Bawa Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza Tapi Disergap Tentara Israel
Berita Terkait
-
Mengenal Kapal Flotilla yang Bawa Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza Tapi Disergap Tentara Israel
-
FIFA Lepas Tangan Soal Wacana Sanksi Israel: Itu Urusan UEFA
-
FIFA Belum Mau Sanksi Israel, Kenapa?
-
Pemerintah Malaysia Langsung Bergerak Usai Relawan Diculik Israel saat Kirim Bantuan ke Gaza
-
Heboh Ada Foto Presiden Prabowo di Reklame Israel, Dasco: Perlu Dicek
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik