-
Gennaro Gattuso berjanji mundur dan meninggalkan Italia jika gagal membawa Gli Azzurri lolos ke Piala Dunia 2026.
-
Patrick Kluivert justru memberikan jawaban abu-abu terkait masa depannya usai kegagalan Timnas Indonesia.
-
Kontrasnya sikap tegas Gattuso dan ketidakpastian Kluivert dalam menghadapi situasi sulit.
Suara.com - Sebuah perbandingan sikap yang sangat kontras ditunjukkan oleh dua pelatih tim nasional usai menghadapi situasi sulit.
Di saat Patrick Kluivert memberikan jawaban abu-abu mengenai masa depannya di Timnas Indonesia, pelatih Italia yakni Gennaro Gattuso justru menunjukkan sikap kesatria dengan sebuah janji yang sangat tegas.
Menghadapi potensi kegagalan Italia lolos ke Piala Dunia untuk ketiga kalinya secara beruntun, Gattuso sadar betul bahwa itu adalah sebuah dosa yang tidak bisa dimaafkan. Oleh karena itu, ia tanpa ragu mempertaruhkan jabatannya.
Mantan gelandang AC Milan ini menegaskan bahwa ia akan langsung angkat kaki dari kursi kepelatihan jika Gli Azzurri kembali gagal. Bahkan, ia berjanji akan mengasingkan diri jauh dari tanah kelahirannya.
"Saya akan mengambil kredit jika berhasil mencapai target saya. Kalau gagal, saya akan pergi," ucap Gattuso.
"Saya akan tinggal jauh dari Italia. Sekarang saya sudah sedikit jauh dari Italia, saya akan pergi lebih jauh lagi," imbuhnya.
Sikap jantan Gattuso ini terasa sangat kontras jika dibandingkan dengan respons Patrick Kluivert setelah Timnas Indonesia dipastikan gagal melaju ke Piala Dunia 2026.
Dalam konferensi pers pasca-pertandingan, Kluivert justru memberikan jawaban yang penuh ketidakpastian saat ditanya mengenai kelanjutan proyeknya.
“Belum ada rencana, tidak,” ujar Patrick Kluivert.
Baca Juga: Pelatih Irak Ngamuk! Graham Arnold: AFC Anak Emaskan Qatar dan Arab Saudi
Mantan penyerang Barcelona itu seolah enggan memberikan kepastian dan memilih untuk menunggu.
“Kami perlu melakukan refleksi atas apa yang sudah kami lakukan, tapi saya tidak bisa benar-benar memberikan jawaban itu sekarang. Saya tidak tahu. Saya benar-benar tidak tahu apa yang akan terjadi,” ucap Patrick Kluivert.
Berita Terkait
-
Dua Sinyal Penting dari Hasil Imbang Timnas Indonesia U-23 vs India: Progres atau Alarm Dini?
-
Jay Idzes Diminta Segera Pulang ke Italia usai Timnas Gagal ke Piala Dunia, Ada Apa?
-
Isu Fair Play Mengemuka Usai Arab Saudi Dianggap Untung di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Senasib dengan Timnas Indonesia, Bintang Irak Aymen Hussein Kecam Sistem Kualifikasi Zona Asia
-
Info A1: Patrick Kluivert Tidak Bekali Pemain Timnas Indonesia Taktik Selama Ronde 4
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Here We Go! Vinicius Resmi Perkuat Dewa United di Putaran Kedua BRI Super League
-
Pemain Timnas Indonesia ini Punya Peran Signifikan dari Win Streak Persib Bandung
-
Pernyataan John Herdman Isyaratkan Buka Jalan Pulang Elkan Baggott ke Timnas Indonesia
-
Komentar Warganet Soal Hadirnya Marc Klok dan Beckham Putra di Perkenalan John Herdman
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan
-
Tak Gentar Meski Terpukul, Persija Tegaskan Mental Baja Usai Derbi Kontra Persib
-
John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Harapan Eks Striker Persib Zaenal Arief
-
Misi Berbeda John Herdman Jelang Dua Turnamen Terdekat yang Dihadapi Timnas Indonesia
-
John Herdman Bebas Pilih Asisten Pelatih Lokal, PSSI Hanya Tinggal Siapkan
-
Sven Botman Perpanjang Kontrak di Newcastle United hingga 2030