- Robinho dipindahkan ke penjara baru di Limeira setelah merasa tidak nyaman di Penjara Tremembe
- Mantan bintang Real Madrid dan AC Milan itu tetap menjalani hukuman sembilan tahun atas kasus pemerkosaan
- Di tengah masalah hukum Robinho, karier putranya, Robinho Junior, justru sedang menanjak
Suara.com - Eks bintang Real Madrid dan AC Milan, Robinho, resmi dipindahkan ke fasilitas penjara baru pada Senin (17/11) menyusul permintaan langsung dari tim kuasa hukumnya.
Pesepak bola yang kini berusia 41 tahun itu tengah menjalani hukuman sembilan tahun penjara atas kasus pemerkosaan beramai-ramai yang terjadi di Milan pada 2013.
Menurut sumber pengadilan Brasil, Robinho sebelumnya ditahan di Penjara Tremembe, fasilitas yang kerap dijuluki sebagai penjara para selebritas, karena banyak menampung terpidana kasus besar yang menyedot perhatian publik.
Meski alasan resmi tidak dipublikasikan, sejumlah media lokal melaporkan bahwa perpindahan ini diajukan oleh Robinho sendiri melalui pengacaranya.
Robinho disebut merasa tidak nyaman dengan meningkatnya perhatian publik setelah sebuah serial televisi yang menyoroti kehidupan para narapidana di Tremembe mulai ramai dibicarakan.
Meski serial itu tidak menyinggung kasus Robinho, status penjara tersebut sebagai tempat bagi figur terkenal membuatnya merasa terganggu.
Dengan persetujuan pengadilan, Robinho kini akan melanjutkan masa hukumannya di penjara di kota Limeira, Sao Paulo.
Ia mulai dipenjara di Brasil pada Maret 2024, setelah pengadilan Brasil mengakui putusan dari pengadilan Italia dan mengizinkan eksekusi hukuman dilakukan di dalam negeri.
Kasus Robinho sebelumnya sempat berlarut karena ia kembali ke Brasil setelah divonis di Italia, sehingga otoritas Italia tidak bisa mengeksekusi hukuman secara langsung.
Baca Juga: Merendah, Bintang Muda Real Madrid Puji Setinggi Langit Lamine Yamal
Di tengah kondisi hukumnya yang berat, perjalanan karier putranya justru tengah menanjak. Robinho Junior, yang baru berusia 17 tahun, tampil mengesankan bersama Santos dan mulai mencuri perhatian publik, bahkan disebut-sebut lebih menonjol daripada Neymar saat pertama kali naik ke tim utama.
Robinho sendiri pernah satu tim dengan Neymar di Santos pada musim 2009–2010 sebelum melanjutkan kariernya ke Eropa.
Kontributor: Azka Putra
Berita Terkait
-
Merendah, Bintang Muda Real Madrid Puji Setinggi Langit Lamine Yamal
-
Timnas Italia Terseok-seok, Paolo Maldini Berdoa Nerrazzuri Lolos Piala Dunia 2026
-
Janji Kampanye Calon Presiden Barcelona: Erling Haaland Bakal ke Nou Camp
-
Suara Lantang Pep Guardiola Dukung Palestina: Dunia Jangan Tutup Mata
-
Pemain Keturunan Indonesia Bosan Dilatih Pep Guardiola: Aku Tidak Menikmatinya
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford