- Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menekankan pentingnya kemampuan komunikasi calon pelatih Timnas Indonesia baru.
- PSSI sebelumnya memberhentikan Shin Tae-yong antara lain karena masalah komunikasi dan dinamika kepemimpinan yang kurang baik.
- Federasi menginginkan pelatih baru yang adil, memilih pemain berdasarkan performa, dan akan melakukan wawancara mendalam di Eropa.
Suara.com - Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali sedikit membocorkan karakter yang harus dimiliki calon pelatih Timnas Indonesia yakni pandai berkomunikasi dengan baik. Nah, hal tersebut kurang dimiliki oleh Shin Tae-yong.
Klaim PSSI saat memberhentikan Shin Tae-yong dari jabatan pelatih Timnas Indonesia salah satunya adalah komunikasi yang kurang baik. Selain itu juga dinamika kepemimpinan.
Setelah diberhentikan, PSSI menunjuk Patrick Kluivert yang pada akhirnya cuma sebentar menjabat karena Timnas Indonesia gagal lolos ke Piala Dunia 2026.
Kini, PSSI sedang mencari pelatih anyar. Salah satu karakter yang diminta federasi adalah cakap dalam hal berkomunikasi.
"Kalau perlu, calon pelatih ini juga melatih timnas lain sebelumnya. Dia harus punya kemampuan yang baik, taktik, dan strategi," kata Amali dalam wawancara yang diunggah di YouTube Kompas TV Jawa Barat.
Bukan cuma itu saja, PSSI tidak mau sang juru taktik mengistimewakan sejumlah pemain.
Amali berharap pelatih bisa memilih pemain-pemain Timnas Indonesia sesuai kemampuannya di atas lapangan, bukan kedekatan saja.
"Tidak menganakemaskan pemain itu juga penting. Pokoknya mana pemain yang performanya bagus, dia sedang fit dan lain sebagainya itu yang dimainkan. Tentu ini juga hal-hal yang akan bisa berpengaruh dalam tim," ucapnya.
Adapun saat ini menurut laporan PSSI sudah ada 5 nama calon pelatih Timnas Indonesia meski masih dirahasiakan.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025, Siapa Lawan Pertama?
Terbaru, PSSI mengutus Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji ke Eropa untuk mewawancarai sejumlah nama-nama tersebut.
Meski begitu, sebelum diputuskan Amali ingin digelarnya rapat Komite Eksekutif (Exco) buat kembali memastikan.
"Kami ada berapa orang sehingga kami bisa bergantian bertanya kepada si pelatih ini. Jadi, tidak, misalnya Pak Sumardji saja," ucapnya.
"Belum tentu sudut pandangnya bisa sama dengan Exco yang lain. Walaupun Pak Mardji itu adalah Ketua BTN," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025, Siapa Lawan Pertama?
-
Thom Haye Tunjuk Hidung Si Omong Kosong yang Koar-koar Usai Kegagalan Timnas Indonesia
-
Sassuolo Terhindar dari Kekalahan, Fabio Grosso Senang, Jay Idzes Dongkol
-
Giovanni van Bronckhorst Latih Indonesia? Tim Garuda Bakal Alami Nasib seperti Besiktas 2024/2025
-
Ange Postecoglou Gantikan Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Jay Idzes Cs?
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU