- Manchester United imbang 1-1 melawan West Ham di Old Trafford, menghambat posisi mereka di klasemen Premier League.
- Diogo Dalot mencetak gol pertama, namun Soungoutou Magassa menyamakan kedudukan West Ham melalui sepak pojok pada menit ke-83.
- Pelatih Ruben Amorim menyatakan frustrasi atas kegagalan timnya memenangkan duel bola kedua dan mengantisipasi bola mati lawan.
Suara.com - Manchester United kembali terpeleset dalam perebutan posisi lima besar Premier League setelah dipaksa berbagi angka 1-1 oleh West Ham di Old Trafford, Kamis malam.
Setan Merah sempat unggul melalui gol Diogo Dalot, tetapi Soungoutou Magassa menyamakan kedudukan pada menit ke-83.
Gol tersebut berawal dari situasi yang terlihat tak berbahaya.
Umpan panjang West Ham memantul melewati Leny Yoro, memaksa Jarrod Bowen merebut bola dan memaksa terjadinya sepak pojok. Dari peluang itulah Magassa mencetak gol penyeimbang.
Ruben Amorim tak bisa menyembunyikan emosinya seusai pertandingan.
Ketika diminta menilai performa timnya, ia berkata singkat: “Frustrasi, marah, itu saja.”
Pelatih Portugal itu menegaskan bahwa penyebab kebobolan bukan karena hilangnya kontrol permainan pada babak kedua.
“Ada babak kedua di mana kami kehilangan kendali permainan, tetapi hari ini bukan salah satunya,” ujar Amorim.
“Setelah gol pertama, kami kalah dalam beberapa perebutan bola kedua.
Kami mencoba bertahan sejauh mungkin dari gawang. [Gol tersebut] datang dari bola panjang. Mereka memenangkan bola kedua melawan tiga pemain kami, jadi kami harus lebih baik.”
Baca Juga: Ruben Amorim Konfirmasi Matheus Cunha Siap Bermain, Kunci MU Kejar Zona Empat Besar Klasemen
Amorim juga mengkritik kegagalan timnya menghadapi bola mati, terutama melawan tim yang unggul secara postur.
“Kami tidak boleh membiarkan tim yang jauh lebih tinggi dari kami mendapatkan sepak pojok seperti itu,” tambahnya.
Hasil ini membuat Manchester United tetap berada di posisi kedelapan klasemen Premier League.
Mereka akan melawat ke markas Wolves pada Senin mendatang dengan tekanan untuk segera kembali ke jalur kemenangan.
Berita Terkait
-
Manchester United Tergelincir di Old Trafford, Ditahan Imbang West Ham 1-1 Liga Inggris Pekan Ke-14
-
Chelsea Kejar Wonderkid Burkina Faso, Siap Bersaing dengan Duo Manchester
-
Manchester United Saling Sikut dengan Real Madrid Demi Rekrut Remaja Yunani 18 Tahun
-
Roy Keane Klaim Premier League 2025/2026 Sudah Selesai Usai Arsenal Mantap di Puncak Klasemen
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Layvin Kurzawa Jadi Pemain Termahal Super League Jika Gabung Persib Bandung?
-
Prediksi Skor Inter Milan vs Arsenal: Duel Sengit di San Siro, Ujian Berat The Gunners
-
Bhayangkara FC Resmi Rekrut 3 Pemain Asing Baru Untuk Perkuat Lini Serang, Siapa Saja?
-
Bojan Hodak Bakal Rombak Tim, Siap-siap Pemain Persib Bandung Ada yang Digeser
-
John Herdman Tukangi Timnas Indonesia, Fajar Fathurrahman Incar Satu Posisi Utama
-
Kebijakan Jordi Cruyff Buka Jalan Dean James Direkrut Ajax Amsterdam
-
Ingin Pertahankan Puncak Klasemen, Eliano Reijnders Butuh Dukungan Bobotoh
-
Beckham Putra Akui Dapat Bisikan Khusus dari John Herdman, Apa Itu?
-
Protes Keras Frenkie de Jong Terhadap Kepemimpinan Wasit Usai Barcelona Tumbang
-
Hansi Flick Kecewa Barcelona Gagal Maksimalkan Peluang Emas Menghadapi Tekanan Real Sociedad